BOLASPORT.COM - Satu tahun silam atau tepat hari ini, Arema FC berhasil menjuarai Piala Presiden 2019 setelah mengalahkan Persebaya Surabaya dalam partai puncak.
Pertandingan puncak itu yang mempertemukan Arema FC dengan Persebaya Surabaya dilaksanakan dua leg.
Pada leg pertama, Arema FC berhasil menahan imbang tuan rumah, Persebaya Surabaya dengan skor 2-2 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (9/4/2019).
Baca Juga: Liga 1 2020 Ditunda Karena Virus Corona, Kiper Persija ini Buka Suara
Dengan torehan hasil serinya membawa sedikit keuntungan bagi tim dengan julukan Singo Edan tersebut.
Karena pada leg kedua, Arema FC akan menjamu Persebaya di markasnya, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada 12 April 2019.
Tampil disaksikan para pendukungnya, membuat Singo Edan menurunkan para pemain terbaiknya.
Di antaranya nama-nama seperti Kartika Ajie, Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Hanif Sjahbandi, Alfarizi, Makan Konate, serta Ricky Kayame pun diturunkan.
Sebagai tim tamu, tim dengan julukan Bajul Ijo tersebut menampilkan beberapa pilar utamanya
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | berbagai sumber, BolaSport.com |
Komentar