BOLASPROT.COM- Agus Suhendra menjadi satu-satunya pemain yang masih bertahan di mess pemain Persiraja Banda Aceh lantaran menjalani pemulihan cedera.
Agus Suhendra sendirian berada di mess Persiraja setelah rekan-rekanya memilih pulang kampung sejak mereka diliburkan akibat penghentian Liga.
Ia baru merencanakan kembali ke kampung halamannya di Krueng Batu, Aceh Selatan, pada bulan Ramadhan nanti.
"Ya saya masih berada di mes pemain, rencana nanti dalam bulan puasa kembali," ucap Agus Suhendra dikutip BolaSport.com dari Serambinews.com.
Selain menunda kepulangannya, Agus Suhendra juga dikabarkan sedang menjalani pemulihan patah tangan.
Agus mendapat cederanya tersebut saat menghadapi Bhayangkara FC di laga perdana Liga 1 2020 di Stadion Harapan Bangsa.
Baca Juga: Akibat Krisis COVID-19, Arsenal Khawatir Tak Bisa Belanja Pemain Baru
Saat itu, Agus Suhendra mengalami benturan keras dengan pemain Bhayangkara FC, TM Ichsan.
Sudah hampir sebulan dari kejadian itu, kini kesembuhannya mulai mencapai 80 persen.
Saat ini Agus tidak lagi harus berkonsultasi ke dokter dan cukup untuk melakukan penguatan tangan.
"Konsul dengan dokter itu dulu, sekarang sudah tidak bisa lagi ke rumah sakit akibat Corona," ungkap Agus Suhendra.
“Obat sudah tidak saya minum lagi, Alhamdulillah keadaan tangan saya sudah lumayan sembuh, saat ini hanya perlu penguatan saja," tambahnya.
Diperkirakan dalam beberapa minggu kedepan cedera yang dialami bek kiri Persiraja ini akan sembuh total.
Baca Juga: Gelandang Persita Tangerang Ceritakan Pengalaman Masa Kecil di Bosnia
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | serambinews.com |
Komentar