Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pol Espargaro Puji Andil Dani Pedrosa Sebagai Pembalap Penguji KTM

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 14 April 2020 | 20:17 WIB
Pembalap Penguji Red Bull KTM, Dani Pedrosa, saat jalani sesi tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (8/2/2020)
twitter.com/MotorbikeMag
Pembalap Penguji Red Bull KTM, Dani Pedrosa, saat jalani sesi tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (8/2/2020)

BOLASPORT.COM - Pembalap tim pabrikan Red Bull KTM, Pol Espargaro, memuji andil Dani Pedrosa sebagai pembalap penguji.

Dani Pedrosa memainkan peran penting sebagai pembalap penguji dalam pengembangan motor balap KTM RC16.

Pedrosa diberi tugas untuk menjajal berbagai perangkat agar bisa memberi masukan berguna terkait kekurangan dan kelebihan dari motor tim KTM.

Kendati sempat diragukan karena postur tubuh yang kecil, Pedrosa telah menghadirkan kemajuan penting bagi pembalap KTM.

Baca Juga: Muncul 2 Penantang Andy Ruiz, Ternyata Semuanya Pernah Dihajar Deontay Wilder

RC16 menjadi salah satu kuda besi yang mencuri perhatian ketika tes pramusim. Lebih-lebih dengan komentar positif dari para pembalap KTM.

Pol Espargaro yang menjadi ujung tombak pabrikan asal Austria tersebut tidak segan memuji andil Pedrosa dalam pengembangan motornya.

Espargaro menilai bantuan Pedrosa sangat berguna dalam membuat kemajuan mengembangkan prototipe motor MotoGP.

Apalagi Pedrosa juga memiliki pengalaman panjang bersama Honda yang karakter motornya tidak jauh berbeda dengan KTM.

Baca Juga: Petenis Asal Peru Dapat Sanksi dari ITF karena Ganja

"Pengalaman Dani sangat penting bagi kami. Kami telah mengalami kemajuan," kata Espargaro dilansir BolaSport.com dari Tuttumotoriweb.

"Motor kami mirip dengan Honda, jadi dia bisa memberikan arahan yang lebih jelas daripada yang bisa kami berikan karena dia lebih berpengalaman," katanya menambahkan.

Adik Aleix Espargaro ini menambahkan kembali memuji Pedrosa. Kali ini tentang kecepatan Pedrosa selama menjadi pembalap.

"Dani adalah pembalap yang sangat cepat, kami telah melihatnya berkali-kali mengendarai Honda sebelum dia pensiun," ucap Espargaro.

"Dia sangat cepat. Tentu saja, fisiknya kurang mendukung untuk menghadapi agresivitas motor itu tetapi karena itu kita justru tahu bahwa teknik yang dimilikinya luar biasa."

Baca Juga: Presiden IOC: Penundaan Olimpiade Akibatkan Pembengkakan Anggaran

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Tim ini starting XI terkaya secara finansial di dunia. Tim apa ya ???? dan musim keberapa ya, Bolasporter? #Games #startingxi #Bolastylo #Superballid #Gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : tuttomotoriweb.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Suka Persaingan, Gelandang Borneo FC Optimis Masuk Skuad Final Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136