BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, dikabarkan ingin bertemu dengan striker RB Leipzig, Timo Werner, guna membahas rencana kepindahannya di bursa transfer musim panas nanti.
Beberapa waktu yang lalu, striker RB Leipzig, Timo Werner, mengisyaratkan bahwa dirinya ingin bergabung dengan Liverpool dan bermain di Liga Inggris.
Timo Werner percaya gaya permainan Liverpool cocok dengannya.
Selain itu, Werner juga mengatakan pelatih The Reds, Juergen Klopp, adalah arsitek tim terbaik di dunia.
Baca Juga: Presiden Brescia Beberkan di Mana Tonali Akan Bermain Musim Depan
"Tahun lalu, saya selalu dikaitkan dengan Bayern Muenchen. Sekarang Liverpool telah muncul melalui berbagai media," kata Werner dikutip BolaSport.com dari Sky Sport.
"Liverpool memiliki pelatih terbaik di dunia dalam diri Juergen Klopp."
"Ada banyak hal yang menunjukkan bahwa gaya permainan saya akan cocok di Liverpool," ujar Werner menambahkan.
Baca Juga: Mantan Bek Man United Puji Kebijakan Solskjaer soal Transfer Pemain
Ucapan Werner itu membuat Klopp semakin tertarik untuk mendatangkannya ke Anfield ketika bursa transfer musim panas 2020 dibuka.
Saking tertariknya, Klopp, seperti dilansir dari Bild, berencana untuk mengadakan pertemuan dengan Werner guna membahas kepindahannya.
Seems very likely that Timo Werner still leaves RB Leipzig this year - Liverpool seen as his No.1 landing spot.
— Dean Jones (@DeanJonesBR) April 16, 2020
Baca Juga: Ajakan Gelandang Persib Bandung untuk Putus Penyebaran COVID-19
Akan tetapi, pertemuan tersebut nampaknya tidak akan terjadi dalam waktu dekat mengingat adanya larangan untuk orang berkumpul di saat pandemi COVID-19 masih mewabah.
Jika pertemuan tersebut benar-benar terjadi, bisa dibilang Liverpool akan berpeluang bagus menjadi klub yang dibela Werner pada musim 2020-2021 nanti.
Musim panas ini, Werner akan tersedia di angka 55-60 juta euro, yang mana merupakan harga pelepasan yang tertera dalam klausulnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Bild |
Komentar