Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Persib Bandung Ini Masih Berlaga di Kompetisi Sepak bola Negaranya

By Faizal Rizki Pratama - Kamis, 23 April 2020 | 21:30 WIB
Gelandang Persib Bandung, Artur Gevorkyan, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/5/2019).
PERSIB.CO.ID
Gelandang Persib Bandung, Artur Gevorkyan, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/5/2019).

BOLASPORT.COM- Mantan pemain Persib Bandung, Artur Gevorkyan yang saat ini membela FK Ahal Akdasayak masih menjalani kompetisi di tengah pandemi korona.

Tidak seperti kompetisi di sebagian besar negara di dunia yang dihentikan, Liga Turkmenistan di Asia Tengah saat ini masih memutar roda liganya.

Kompetisi sepak bola Turkmenistan mulai bergulir lagi pada Senin (20/4/2020) setelah ditunda selama satu bulan.

Bergulir kembalinya Liga Turkmenistan tidak lain karena di negara tersebut masih mengalami "zero case" virus corona.

Menurut data WHO sampai 20 April 2020, belum ada laporan kasus positif pasien Covid-19 di Turkmenistan.

Baca Juga: Jika Liga 1 Dibatalkan, Pelatih Barito Putera: Kami Akan Bubarkan Pemain

Salah satu pemain yang berlaga di kompetisi Liga Turkmenistan tersebut adalah Artur Gevorkyan yang membela tim FK Ahal Akdasayak.

Artur Gevorkyanadalah mantan pemain Persib di putaran pertama Liga 1 2019.

Artur kembali ke klub lamanya setelah Persib memutuskan untuk melepas gelandang asal Turkmenistan tersebut paad putaran kedua musim lalu.

Dalam pertandingan terakhir FK Ahal Akdasayak

Dalam sebuah wawancara seusai pertandingan tersebut Gevorkyan menyambut positif digulirkanya Liga Turkmenistan.

"Semuanya baik-baik saja di negara kami sehingga kompetisi tetap bisa berlangsung, tapi para pemain tetap memiliki tanggung jawab terhadap situasi ini," kata Gevorkyan dilansir dari kompas.

"Sekarang seluruh dunia menyaksikan kompetisi di Turkmenistan, tentu saja hal ini menyenangkan," ujar Gevorkyan.

Dengan bergulirnya kompetisi di negaranya, Gevorkyan memiliki misi untuk membawa FK Ahal Akdasayak menjarai Liga.

"Setiap tahun, Ahal mencoba menduduki peringkat pertama di liga. Kami harus melanjutkan semangat ini dan saya pikir kami akan meraih target musim ini," tuturnya lagi.

Baca Juga: Charles Leclerc Punya Prioritas Hibur Penggemar dengan Streaming Balapan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : kompas
REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136