BOLASPORT.COM - Timnas Brasil bisa menjuarai Piala Dunia 2022, tetapi hal itu bergantung pada sikap penyerang bintangnya, Neymar.
Neymar menjadi penyerang yang diandalkan timnas Brasil dalam perjuangan merebut gelar keenam Piala Dunia.
Eks pemain timnas Brasil, Rafael, mengungkapkan bahwa Selecao pasti membutuhkan kehadiran Neymar.
Baca Juga: Legenda Brasil Beri Nasihat ke Neymar jika Ingin Sehebat Messi dan Ronaldo
Rafael meyakini bahwa pemain Paris Saint-Germain itu bisa membawa Brasil menjadi juara.
Namun, ia mengatakan bahwa harus ada yang dilakukan oleh penyerang berusia 28 tahun itu.
Rafael, yang menjadi rekan setim Neymar di Olimpiade 2012, juga mengatakan bahwa kompatriotnya bukan seorang pemimpin.
"Kami sangat membutuhkannya. Namun, ia perlu meningkatkan banyak hal di luar lapangan," kata Rafael, dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Penting bagi seorang pemain sepak bola untuk memperbaiki hal-hal di luar lapangan untuk bisa melakukan yang terbaik saat di dalam lapangan."
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | ESPN |
Komentar