BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Justin Gaethje, meminta Khabib Nurmagomedov untuk serius bertarung jika ditakdirkan bertemu di octagon.
Meski begitu, Justin Gaethje mempunyai misi berat terlebih dahulu sebelum bertemu Khabib Nurmagomedov.
Petarung berjuluk The Highlight itu wajib menumbangkan Tony Ferguson untuk merebut sabuk interim miliknya.
Gaethje dan Ferguson diperkirakan akan saling bentrok di dalam octagon pada UFC 9 Mei mendatang.
Setidaknya itu keluar dari mulut Presiden UFC, Dana White, yang sedang mengusahakan menggelar pertarungan ditengah pandemi virus corona ini.
Baca Juga: Bukan Juara Dunia, Pengamat MotoGP Beberkan Target Valentino Rossi pada 2021
Sebelumnya, duel Gaethje vs Ferguson dalam ajang UFC 249 pada Sabtu (18/4/2020) mengalami penundaan.
Penundaan tersebut dikarenakan Dana White mendapat desakan dari petinggi ESPN dan Disney.
Alhasil, mau tak mau, pria berkepala plontos itu mengatur jadwal ulang pertandingan Gaethje vs Ferguson.
Selain itu, White juga bersedia memberikan hadiah kepada pemenang duel antara Ferguson dan Gaethje.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar