BOLASPORT.COM - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic merasa sedih melihat kondisi Jakarta menjadi sunyi karena pandemi Covid-19.
Seperti yang diketahui, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sejak dua Minggu yang lalu.
Hal tersebut bertujuan untuk menekan angka penyebaran virus Covid-19 yang terus meningkat.
Baca Juga: Pandemi COVID-19, Beto Goncalves Akhirnya Pilih Pulang Ke Kampung Halaman
Marko Simic mengaku sangat aneh kondisi Jakarta yang terlihat sepi tidak seperti sebelum mewabahnya Covid-19.
Marko Simic juga mengatakan bahwa dirinya sudah tidak keluar selama 20 hari semenjak pertandingan terakhir di Liga 1 2020.
"Tentu sangat aneh melihat Jakarta sepi, saya bahkan sudah tidak keluar rumah hampir 20 hari sejak pertandingan terakhir melawan Bhayangkara FC," kata pemain asal Kroasia.
Baca Juga: Musim Terakhir Direkam, Mungkinkah Ada Dokumenter tentang Kobe Bryant?
Simic mengaku hanya sesekali keluar rumah hanya untuk membeli kebutuhan sehari-hari.
Jakarta terlihat menakutkan jika kondisi sangat sepi seperti saat ini.
"Beberapa kali sempat pergi ke Supermarket untuk belanja kebutuhan dan saya lihat semuanya sangat sepi, sedikit menakutkan ya melihatnya," kata eks pemain Melaka United seperti dikutip BolaSport dari YouTube Persija.
Lebih lanjut Marko Simic mengaku prihatin dengan kondisi di dunia yang juga terlihat sepi dari segala kegiatan lantaran sedang mewabahnya Covid-19.
"Sangat menyedihkan ya, saat kamu melihat keadaan kota lainnya di dunia sesepi ini tentu sangat menyedihkan buat saya," ujar pemain berusia 32 tahun.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | You Tube |
Komentar