BOLASPORT.COM - Gelandang Atletico Madrid, Thomas Lemar, menjadi salah satu pemain yang masuk radar Arsenal pada musim 2019-2020.
Pada musim ini, Arsenal hanya bercokol di posisi kesembilan klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 40 poin.
Mereka meraih 9 kemenangan dan sudah 19 kali gagal memetik tripoin dari 28 pertandingan yang dilakoni.
Tentu papan tengah bukanlah tempat ideal bagi tim sekelas Arsenal yang biasanya berada di posisi empat besar.
Maka dari itu, mereka ingin berbenah sebelum menyambut musim depan. Salah satu sektor yang ingin mereka perbaiki adalah lini tengah.
Dikutip BolaSport.com dari DailyStar, Minggu (26/4/2020), The Gunners dikabarkan tinggal sedikit lagi mendapatkan tanda tangan Thomas Lemar dari Atletico Madrid.
Baca Juga: Legenda Man United: Jadon Sancho Tak Ada Apa-apanya Dibanding Lionel Messi
Lemar sebenarnya hampir bergabung dengan Arsenal pada Januari lalu, tetapi kesepakan diantara kedua tim tak tercapai.
Laporan tersebut mengklaim bahwa pemain berusia 24 tahun itu masuk dalam daftar jual Los Rojiblancos setelah pada musim ini tampil mengecewakan.
Bahkan Lemar telah puasa mencetak gol selama setahun lebih.
Kali terakhir ia menceploskan bola ke gawang lawan adalah saat Atletico bertandang ke markas Eibar pada 20 April 2019.
Pada pertandingan itu, Lemar mencetak gol penentu kemenangan dalam perjuangan mereka untuk mengamankan posisi kedua di klasemen akhir Liga Spanyol.
Menurut catatan Transfermarkt, harga pasaran pemain asal Prancis itu berada di angka 24 juta euro atau setara dengan Rp 404 miliar.
Baca Juga: Impian Terbesar Presiden Real Madrid, Datangkan Neymar ke Santiago Bernabeu
Padahal ia dibeli Atletico dari AS Monaco dengan biaya hingga 70 juta euro (Rp 1,1 triliun).
Walau tampil buruk bersama Atletico, Arsenal tetap yakin bisa mengembalikkan performa Lemar apabila bergabung dengan mereka.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | DailyStar |
Komentar