BOLASPORT.COM - Memutuskan kembali ke Persib Bandung pada musim 2020, penyerang Zulham Zamrun telah mengalami pasang surut dalam kariernya bersama Pangeran Biru.
Sempat hijrah ke PSM Makassar, Zulham Zamrun memilih kembali untuk memperkuat Persib Bandung di Liga 1 2020.
Zulham Zamrun pertama kali mengenakan seragam Persib Bandung pada 2015.
Zulham langsung sukses pada musim pertamanya membela klub berjulukan Maung Bandung itu.
Baca Juga: Bos Dorna Sports Rencanakan MotoGP 2020 Bisa Dimulai Akhir Juli
Zulham tampil konsisten hingga mampu menjadi pencetak gol terbanyak di Piala Presiden 2015.
Tak hanya mengantar Persib menjadi juara turnamen itu, ia juga dinobatkan sebagai pemain terbaik dan keberhasilan itu tentu menjadi momen terindahnya.
Pada tahun 2015, pemain asal Ternate tersebut berhasil mencetak tujuh gol untuk Persib di Piala Presiden.
Namun, permainan apik Zulham itu tak mampu ia tunjukkan lagi di musim berikutnya.
Zulham mengalami pasang surut permainan seperti para pemain profesional lainnya.
Pada kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016, Zulham mengalami kesulitan untuk menunjukkan tajinya lagi.
Pemain berusia 32 tahun itu bahkan hanya mampu mencetak dua gol di ISC 2016.
Gol pertama Zulham untuk Persib tercipta saat Maung Bandung menang atas Barito Putera 2-0.
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, 13 Agustus 2016, Zulham sukses mencetak gol pada menit ke-22.
Gol tersebut menjadi pelepas dahaga untuk Zulham, yang sempat gagal mencetak gol selama delapan laga.
Baca Juga: 5 Alasan Man United Bisa Tampil Ciamik jika Liga Inggris Dimulai Lagi
Namun, paceklik itu terjadi salah satunya karena cedera yang dialami membuat ketajaman Zulham menurun.
Sementara untuk gol kedua, pemain bernomor punggung 17 itu membukukannya saat Persib Bandung melawan Bhayangkara FC.
Pada laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, 17 Oktober 2016 itu Zulham menjebol gawang lawan pada menit ke-81.
Dengan lesatan gol yang dilakukan Zulham itu, Persib mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Pada 2017, ia sempat memperkuat Mitra Kukar dan tak lama setelah itu Zulham memilih pindah ke PSM Makassar.
Zulham cukup lama bersama PSM Makassar, di mana selama tiga musim bersama Juku Eja, ia mengemas 13 gol di kompetisi liga.
Akhirnya pada awal musim 2020, ia memutuskan kembali memperkuat Persib Bandung.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar