Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karier Valentino Rossi Diprediksi Berlanjut, tetapi Bukan di MotoGP

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 30 April 2020 | 18:50 WIB
Valentino Rossi
MOTOGP.COM
Valentino Rossi

BOLASPORT.COM - Mantan Manajer Tim Repsol Honda, Livio Suppo, memberi tanggapan tentang spekulasi masa depan Valentino Rossi sebagai pembalap MotoGP.

Valentino Rossi masih bimbang mengenai masa depan kariernya sebagai pembalap MotoGP.

Lantaran bimbang, pembalap berjuluk The Doctor itu rela terdepak dari tim pabrikan, Monster Energy Yamaha, mulai musim depan.

Slot milik Rossi pun sudah terisi dengan hadirnya Fabio Quartararo yang musim lalu tampil menonjol bareng di tim satelit, Petronas Yamaha SRT.

Baca Juga: Jadwal F1 Padat, Leclerc Siasati Sesi Latihan Untuk Pengembangan Mobil

Rossi berulangkali menyatakan akan menentukan sikapnya setelah melihat hasil yang diraihnya pada awal musim MotoGP 2020.

Meski begitu tak kunjung dimulainya MotoGP 2020 membuat Rossi mengubah rencananya.

Pembalap berjulukan The Doctor tersebut mengaku siap apabila harus membuat keputusan sebelum MotoGP 2020 dibuka.

SSementara itu, kini, ada skenario terbaru mengenai prediksi tentang karier Rossi berikutnya.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Podium Pertama Valentino Rossi pada Balapan MotoGP

Prediksi ini akan dilontarkan oleh Livio Suppo yang dulu juga berkecipung di dunia balap motor.

"Saya tidak mengatakan dia terlalu tua untuk sepeda motor, meski dia akan berusia 42 tahun pada 2021," ucap Suppo dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Namun, yang mengagumkan adalah dia mampu berada pada level terbaik dan bersaing dengan pembalap-pembalap muda," katanya melanjutkan.

Suppo kemudian memprediksi bahwa Rossi akan memilih melanjutkan masa depannya dengan menjadi pembalap mobil.

Baca Juga: Anthony Joshua Hanya Akan Bertarung Sekali pada 2020

Suppo juga melihat Rossi bisa mengikuti jejak Fernando Alonso yang tidak lagi berkompetisi di Formula 1.

"Dia dapat (berkarier menjadi pembalap mobil), dia telah melakukannya beberapa kali itu, dan namanya menarik bagi sponsor," tutur Suppo.

"Oleh sebab itu, saya berbicara Dakar, Le Mans 24 Hours. Jika saya adalah dia, saya akan tertarik dengan prospek tampil pada ajang itu."

"Saya melihatnya sebagai Fernando Alonso yang menyerah dengan Formula 1 dan menikmati ajang balapan lainnya," ucapnya menegaskan.

Rossi juga memiliki jaminan dukungan penuh dari Yamaha andai tetap membalap di MotoGP, termasuk motor terbaik YZR-M1.

Juara dunia sembilan kali tersebut kini digadang-gadang akan bergabung dengan Petronas Yamaha SRT.

Baca Juga: Bos Dorna Sports Rencanakan MotoGP 2020 Bisa Dimulai Akhir Juli

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : tuttomotoriweb.com
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136