BOLASPORT.COM - Sadio Mane adalah sosok yang menyebalkan buat Manchester City, bahkan sebelum penyerang muslim itu berbaju Liverpool.
Sadio Mane tercatat mencetak 6 gol ke gawang Manchester City selama kariernya.
Jumlah itu nomor dua terbanyak setelah Crystal Palace (8) yang menjadi korban favorit Sadio Mane.
Bahkan sebelum dirinya membela Liverpool, Sadio Mane sudah menyebalkan buat Manchester City.
Pada 1 Mei 2016, dalam duel klasik yang dipilih Bolasport.com kali ini, Sadio Mane mencetak hat-trick saat dirinya masih membela Southampton.
Kejadiannya pada pekan ke-36 Liga Inggris 2015-2016 di kandang Southampton, St Mary's Stadium.
Baca Juga: DUEL KLASIK - 30 April 2008, Butuh Extra Time, Chelsea Akhirnya Jinakkan Liverpool
Saat itu Manchester City memang melakukan rotasi tim karena harus menghadapi Real Madrid di semifinal Liga Champions.
Namun, tetap saja aksi Sadio Mane mencetak hat-trick dalam kemenangan 4-2 Southampton atas Manchester City itu terbilang sensasional.
Dusan Tadic juga menjadi bintang Southampton dengan membukukan hat-trick assist.
Assist pertama Tadic dimakan Shane Long untuk membuka skor pada menit ke-25.
Berselang tiga menit, umpan terobosan Tadic dalam sebuah serangan balik diteruskan Mane menjadi gol.
Kesalahan barisan pertahanan Southampton menghalau bola membuat Kelechi Iheanacho berhasil menyundul bola untuk memperkecil skor menjadi 2-1 menjelang babak pertama berakhir.
Baca Juga: DUEL KLASIK - 29 April 2012, Jarang-jarang Fernando Torres Cetak Hat-trick buat Chelsea
Namun, Manchester City ganti membuat kesalahan di lini belakang dalam sebuah situasi sepak pojok sehingga Mane bisa menceploskan bola ke gawang.
Mane melengkapi hat-trick pada menit ke-68.
Gol itu kembali tercipta lewat serangan balik dan berkat umpan terobosan Tadic.
Kelechi Iheanacho membuat skor jadi tidak terlalu memalukan bagi Manchester City lewat sebuah tembakan melengkung pada menit ke-78.
Southampton vs Manchester City 4-2
Gol: 1-0 Shane Long 25', 2-0 Sadio Mane 28', 2-1 Kelechi Iheanacho 44', 3-1 Sadio Mane 57', 4-1 Sadio Mane 68', 4-2 Kelechi Iheanacho 78'
St Mary's Stadium, 1 Mei 2016
Southampton: 44-Fraser Forster; 15-Cuco Martina, 17-Virgil van Dijk, 6-Jose Fonte, 21-Ryan Bertrand; 4-Jordy Clasie (14-Oriol Romeu 59'), 12-Victor Wanyama; 10-Sadio Mane, 8-Steven Davis (16-James Ward-Prowse 73'), 11-Dusan Tadic (9-Jay Rodriguez 87'); 7-Shane Long.
Manchester City: 1-Joe Hart; 5-Pablo Zabaleta, 30-Nicolas Otamendi, 20-Eliaquim Mangala, 11-Aleksandar Kolarov; 8-Samir Nasri, 18-Fabian Delph (15-Jesus Navas 64'), 25-Fernandinho (26-Martin Demichelis 60'), 7-Raheem Sterling; 72-Kelechi Iheanacho, 14-Wilfried Bony
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | YouTube, BBC, Transfermarkt.com |
Komentar