BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mengungkapkan pendapatnya soal wacana balapan MotoGP 2020 yang akan digelar tanpa penonton.
Pihak penyelenggara MotoGP, yakni Dorna Sports, tengah dipusingkan lantaran hingga saat ini mereka belum juga bisa menggelar kompetisi musim 2020.
Kalender balap musim ini yang telah disusun dengan matang mendadak harus berantakan setelah adanya pandemi virus corona alias COVID-19 yang tengah melanda dunia.
Terkini, Dorna Sports harus kehilangan tiga seri balap sekaligus dari kalender MotoGP 2020, yakni seri GP Belanda, GP Jerman, dan GP Finlandia.
Baca Juga: Pebulu Tangkis India Pesimistis Turnamen Berlanjut Sebelum Ada Vaksin Covid-19
Berbagai opsi serta alternatif telah disiapkan Dorna Sports agar menyelamatkan seri balap MotoGP yang tersisa pada musim ini, termasuk opsi menggelar balapan tanpa penonton.
Opsi tersebut menjadi pilihan yang paling realistis bagi Dorna Sports agar tetap bisa menggelar balapan pada musim ini dengan tidak melupakan prosedur serta protokol keamanan.
Tak ayal, ide tersebut mengundang perhatian pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, yang musim ini akan menjalani musim terakhirnya di tim pabrikan.
Dalam sebuah kesempatan, rider berjulukan The Doctor itu secara terang-terangan tidak setuju dengan wacana Dorna yang akan menggelar balapan tanpa penonton.
Baca Juga: Curhatan Enes Kanter Minta Tips Berpuasa kepada Hakeem Olajuwon
Tak ubahnya seperti sayur tanpa garam, balapan MotoGP tanpa adanya penonton bagi rekan satu tim Maverick Vinales itu merupakan hal yang mengecewakan.
Meski demikian, Valentino Rossi tetap mengapresiasi gebrakan yang dilakukan oleh Dorna demi menyelamatkan MotoGP musim ini.
"Balapan tanpa penonton tentu adalah sebuah hal yang memalukan karena kami semua membalap untuk para penggemar," kata Valentino Rossi, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
"Namun demikian, hal ini masih lebih baik untuk menggelarnya tanpa penonton dibandingkan dengan tidak balapan sama sekali," imbuh rider berusia 41 tahun itu.
Dalam kesempatan yang sama, Valentino Rossi juga tidak keberatan jika balapan musim ini akan dimulai pada bulan September hingga Desember.
"Kami juga bisa memulai balapan pada September hingga Desember," imbuh peraih sembilan gelar juara dunia tersebut.
"Mungkin di Australia dan Thailand karena di sana justru panas di bulan Desember," kata Valentino Rossi mengakhiri.
Baca Juga: 5 Petarung Terbaik yang Belum Pernah Memiliki Gelar Juara UFC
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Corsedimoto |
Komentar