Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Justin Gaethje Dinilai Mampu Kalahkan Tony Ferguson pada UFC 249

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 2 Mei 2020 | 13:50 WIB
Poster Tony Ferguson vs Justin Gaethje pada Sabtu (9/5/2020).
TWITTER.COM/UFC
Poster Tony Ferguson vs Justin Gaethje pada Sabtu (9/5/2020).

BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Donald Cerrone, menilai Justin Gaethje bisa mengalahkan Tony Ferguson pada UFC 249.

Pengalaman berkiprah di kelas ringan UFC membuat Donald Cerrone pernah bertarung dengan Tony Ferguson dan Justin Gaethje.

Cerrone lebih dahulu bertanding dengan Ferguson pada Juni 2019. Tiga bulan berselang Cerrone baru berduel dengan Gaethje.

Malang bagi Cerrone, dia menelan kekalahan TKO dalam dua laga tersebut. Dia dihajar habis-habisan oleh Gaethje dan Ferguson.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Ungkap Hal yang Bikin McGregor Tak Layak Jalani Rematch

Menariknya, Cerrone merupakan lawan terakhir yang dihadapi Ferguson dan Gaethje sebelum bertemu pada UFC 249.

Pengalaman menghadapi Ferguson dan Gaethje membuat Cerrone bisa berbicara banyak soal kemungkinan jalannya pertandingan nanti.

Bicara soal prediksi pertandingan, petarung berjuluk Cowboy itu menilai Gaethje bakal memenangkan pertarungan menghadapi Ferguson.

"Mari kita lihat apa yang akan dilakukan Justin padanya [Ferguson]. Saya bertaruh Justin akan menghajarnya," ucap Cerrone dilansir BolaSport.com dari Essentially Sports.

Baca Juga: Conor McGregor Bakal Habis dalam Satu Ronde di Tangan Manny Pacquiao

Justinn Gaethje datang sebagai petarung pengganti bagi Khabib Nurmagomedov yang mundur dari duel melawan Tony Ferguson.

Petarung berjuluk The Highlight itu dipilih usai Nurmagomedov tak bisa ke Amerika Serikat karena pandemi virus corona ini.

Gaethje memiliki modal baik untuk menantang Ferguson bertarung.

Tiga pertandingan terakhir Gaethje dituntaskan dengan kemenangan secara knockout pada ronde pertama, termasuk saat melawan Cerrone.

Baca Juga: Langkah Antisipasi dari MotoGP Jika Pembalap Positif Mengidap Covid-19

Rekor pertandingan Gaethje pun terbilang baik setelah berhasil menang 21 kali dan kalah 2 kali dari 23 pertandingan di ajang profesional.

Sementara itu, Ferguson jauh memiliki catatan lebih baik daripada Gaethje.

Petarung berjuluk El Cucuy itu belum terkalahkan selama tujuh tahun dengan rekor 12 kemenangan beruntun di UFC.

Ferguson sendiri memilii rekor pertandingan 25 kemenangan dan 3 kekalahan sepanjang kariernya sebagai atlet MMA.

Sementara itu, UFC 249 akan berlangsung di VyStar Veterans Memorial Arena, Florida, AS, Sabtu (9/5/2020) atau Minggu pagi WIB.

Baca Juga: Bak Sayur Tanpa Garam, Valentino Rossi Tolak Ide Balapan Tanpa Penonton

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : essentiallysports.com
REKOMENDASI HARI INI

Nyoblos Dulu! Jadwal Kumpul Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024 Diundur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136