Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kariernya Cemerlang, Gelandang Persija Terima Kasih ke Pelatih Persib

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 2 Mei 2020 | 14:30 WIB
Marko Simic, Marc Klok, dan para pemain Persija Jakarta ketika menjalani latihan di Lapangan Sutasoma Halim, Jakarta Timur (9/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Marko Simic, Marc Klok, dan para pemain Persija Jakarta ketika menjalani latihan di Lapangan Sutasoma Halim, Jakarta Timur (9/3/2020)

BOLASPORT.COM - Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, mengucapkan rasa terima kasih kepada pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Berkat Robert Rene Alberts, karier Marc Klok di persepakbolaan Indonesia bisa dibilang cukup cemerlang.

Sebelum bergabung ke Persija Jakarta, Marc Klok sempat bekerjasama dengan Robert Rene Alberts.

Kala itu keduanya sedang bertugas bersama-sama di PSM Makassar pada musim 2017 dan 2018.

Robert Rene Alberts yang membawa Marc Klok dari Belanda untuk bergabung bersama PSM Makassar.

Di tim berjulukan Juku Eja itu, Marc Klok menjadi pemain yang sangat penting di sektor tengah.

Bersama Wiljan Pluim, Marc Klok menambah kuat lini tengah PSM Makassar.

Dalam dua musim, 14 gol diciptakan Marc Klok dari 82 pertandingan di Liga 1.

Baca Juga: Cerita Marc Klok Lebih Pilih Berkarier di Indonesia Ketimbang Eropa

Robert Rene Alberts seakan tahu bagaimana karakter permainan Marc Klok.

Di bawah asuhannya waktu di PSM Makassar, pemain berusia 27 tahun itu ingin terus mengembangkan permainannya.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, punya sosok rujukan untuk menghindari hoaks berita Covid-19.
PERSIB.co.id/Gregorius A.K
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, punya sosok rujukan untuk menghindari hoaks berita Covid-19.

"Saya hanya merasa ingin melakukan apa yang dibutuhkan. Saya mencoba untuk mengoptimalkan kualitas saya selama pertandingan dan saya beradaptasi dengan cepat," kata Marc Klok.

"Terima kasih saya ucapkan kepada Robert Rene Alberts untuk hal ini."

Baca Juga: Terungkap, Alasan Eks Kapten Garang Man United Tolak Tawaran Real Madrid

"Saya selalu mencari cara untuk meningkatkan diri saya lebih baik lagi dan menjadi lebih baik di setiap laga. Saya juga ingin menjadi gelandang bertahan terbaik Indonesia sepanjang masa," ucap Marc Klok menambahkan.

Waktu di PSM Makassar, Marc Klok gagal meraih gelar juara bersama Robert Rene Alberts.

Ketika Robert Rene Alberts hengkang, PSM Makassar justru menjadi yang terbaik di Piala Indonesia 2019.

Sayangnya Marc Klok tidak bisa tampil di final setelah mengalahkan Persija Jakarta dengan skor agregat 2-1 dalam dua pertandingan.

Baca Juga: Singgung Kontrak Marquez, Dovizioso Disindir Bos Repsol Honda

Bagi Marc Klok, menjadi juara Piala Indonesia 2019 menjadi sebuah kenangan indah bersama PSM Makassar.

Suasana perayaan PSM Makassar sebagai juara Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Selasa (6/8/2019).
ABDIWAN BOXY/TRIBUN TIMUR
Suasana perayaan PSM Makassar sebagai juara Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Matalatta, Makassar, Selasa (6/8/2019).

Marc Klok juga cukup kecewa karena PSM Makassar gagal menjadi juara Liga 1 musim 2017 dan 2018 saat dibesut Robert Rene Alberts.

Menurutnya, saat itu skuad PSM Makassar yang terbaik tetapi belum rezeki.

"Hanya kenangan indah yang saya miliki."

Baca Juga: DUEL KLASIK - 2 Mei 2009, Lionel Messi Pertama Jadi False 9, Real Madrid Kiamat

"Saya sangat menikmati waktu saya di sana dan hanya bisa melihatnya kembali dengan perasaan yang luar biasa."

"Satu-satunya momen yang masih menyakitkan adalah tidak menjadi juara pada 2017 dan 2018. Karena saya pikir kami pantas mendapatkannya," tutup Marc Klok.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Setelah Heboh Beli Bubur Ayam, Maarten Paes Viral Lagi Gara-gara Ekspresinya saat Lawan Jepang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X