BOLASPORT.COM - Balapan MotoGP Virtual 2020 sudah memasuki seri ketiga dan dapat disaksikan melalui link live streaming.
Pandemi Covid-19 membuat MotoGP eSport berinisiatif menggelar balapan MotoGP virtual yang kali ini akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Balapan yang akan berlangsung pada Minggu (3/5/2020) pukul 15.00 waktu setempat atau 20.00 WIB tersebut bisa disaksikan melalui link live streaming dan tersedia di akhir artikel ini.
Baca Juga: Tutorial Kalahkan Marc Marquez dari Bos Ducati untuk Andrea Dovizioso
Pada balapan virtual MotoGP ketiga tidak hanya menggelar balapan kelas premier, tetapi juga Moto2 dan Moto3 yang bekerja sama dengan badan amal resmi MotoGP, Two Wheels for Life.
Sebanyak 11 pembalap MotoGP akan beradu cepat sebanyak 13 lap di Sirkuit Jerez, sementara grid Moto2 dan Moto3 terdiri dari 10 pembalap yang bersaing dalam delapan lap.
Marc Marquez (Repsol Honda) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) menjadi peserta setia balapan virtual MotoGP, termasuk Alex Marquez (Repsol Honda) serta Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT).
Namun, Marc Marquez belum pernah mencicipi gelar pada balapan MotoGP virtual.
Pada balapan virtual MotoGP pertama di Sirkuit Mugello, Italia, 29 Maret, Alex Marquez (Repsol Honda) keluar sebagai juara.
Baca Juga: Cal Crutchlow Pertimbangkan Ulang Wacana Pensiun Akhir Musim
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MotoGP, Crash.net |
Komentar