Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Four dan Final Proliga 2020 Ditiadakan, Nilai Kontrak Atlet Dipotong

By Delia Mustikasari - Minggu, 3 Mei 2020 | 18:40 WIB
Berllian Marsheilla (jersey kuning) bersama tim bola voli putri Bandung Bank BJB Tanda Mata pada putaran kedua seri kedua Proliga 2020 di GOR Citra Arena, Bandung, Jumat (6/3/2020).
PBVSI
Berllian Marsheilla (jersey kuning) bersama tim bola voli putri Bandung Bank BJB Tanda Mata pada putaran kedua seri kedua Proliga 2020 di GOR Citra Arena, Bandung, Jumat (6/3/2020).

BOLASPORT.COM - Panitia Pelaksana (Panpel) Proliga 2020 secara resmi meniadakan pertandingan final four dan babak final.

Keputusan ini diambil dengan pertimbangan wabah virus corona di Indonesia dan memiliki efek kepada pemain yang berlaga.

"Proliga dihentikan membuat Sheilla dan teman-teman kecewa. Di satu sisi, itu kompetisi yang biasanya kami ikuti. Pemasukkan otomatis terhenti," kata pebola voli putri Indonesia, Berllian Marsheilla, dalam Instagram Live bersama BolaSport.com.

Baca Juga: Berllian Marsheilla Lelang Jersey untuk Korban Terdampak Covid-19

Tetapi, Sheilla (sapaan akrab Berllian Marsheilla) menerima keputusan tersebut demi mengikuti anjuran pemerintah untuk kesehatan dan kebaikan bersama.

"Dihentikannya Proliga 2020 juga memengaruhi kontrak pemain. Misalnya, kontrak satu tim itu enam bulan, tetapi berhenti di posisi empat bulan. Namun, PBVSI punya kebijakan kepada tim untuk memberikan hak kepada pemain sampai bulan kelima," tutur Sheilla.

Selama mengikuti Proliga 2020, Sheilla menilai penyelenggaraan turnamen tersebut menunjukkan banyak peningkatan.

"Proliga sudah menunjukkan taringnya. Supaya lebih heboh lagi, kemasan Proliga harus diperbaiki. Promosi harus lebih besar lagi karena waktu terakhir kali ikut Proliga, saya melihat antusiasme di Purwokerto."

Baca Juga: Kisah Pebola Voli Putri Indonesia yang Nikahi Kiper Borneo FC di Tengah Pandemi Covid-19

"Purwokerto pertama kali menjadi tuan rumah Proliga dan saya melihat antusiasme disana luar biasa," ujar Sheilla yang membela Bandung BJB Tandamata pada Proliga 2020 ini.

"Di Purwokerto banyak sekali penontonnya. Kalau bisa, setiap kota seperti itu. Jadi, bagaimana caranya promosi di Purwokerto ini bisa menular ke provinsi-provinsi lain," ujar perempuan berusia 30 tahun itu.

Musim ini, Sheilla baru tampil pada putaran kedua Proliga 2020 yang dimulai di Gresik, Jawa Timur.

"Saya tidak ikut dari putaran awal karena ada kesalahpahaman dengan salah satu klub. Tim awal, berubah manajemennya tanpa konfirmasi ke saya. Saya juga lupa konfirmasi. Jadinya, saya terus menunggu," ucap Sheila.

"Saya juga kontrak dengan salah satu media menjadi komentator. Saya bilang, kalau seandainya dipanggil lagi, saya akan fokus mengikuti Proliga."

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Virtual Ke-3 - Menanti Marc Marquez Raih Gelar

Setelah melewati proses kualifikasi, empat tim putri dinyatakan lolos dan berhak melaju hingga ke babak final four yakni Jakarta Pertamina Energi, Bandung bjb Tandamata, Jakarta PGN Popsivo Polwan, dan Jakarta BNI 46.

Dalam klasemen akhir Proliga 2020, bjb berada di peringkat kedua dengan 18 poin dari hasil enam kemenangan dan dua kali kalah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kepada Istrinya, Sandy Walsh Terus Puji Rizky Ridho di Timnas Indonesia: Sangat Berbakat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136