BOLASPORT.COM - Barcelona hanya memiliki tenggat waktu hingga 15 hari untuk menuntaskan transfer penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.
Barcelona tidak main-main dalam rencana mendatangkan penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, pada bursa transfer musim panas 2020.
Barcelona telah menyiapkan siasat paket pertukaran pemain guna memuluskan langkah mereka mendapatkan Lautaro Martinez.
Hal itu dilakukan menyusul harga mahal yang disematkan pada kontrak Martinez di Inter Milan.
Baca Juga: Cari Penyerang Anyar, Ole Gunnar Solskjaer Bisa Cetak Louis Saha Baru
Inter Milan, yang awalnya bersikukuh hanya mau menerima dana tunai senilai 111 juta euro (sekitar Rp 1,89 triliun), di mana nominal tersebut adalah klausul pelepasan Martinez, kini telah melunak.
Dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, I Nerazzurri bersedia menerima tawaran senilai 80 juta euro (sekitar Rp 1,3 triliun) dan Barcelona dapat membayar dengan cara dicicil.
Meski telah menurunkan harga, pihak Inter juga meminta El Barca untuk menyertakan beberapa pemain dalam paket transfer Martinez.
Tiga pemain yang diminta oleh Inter dari Barcelona adalah Nelseon Semedo, Junior Firpo, dan Jean-Clair Todibo.
Baca Juga: Optimistis Kompetisi Bakal Lanjut, Juergen Klopp Yakin Liverpool Siap
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Diario Sport, La Gazetta dello Sport |
Komentar