BOLASPORT.COM - Kepala Pembinaan dan Prestasi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (Kabid Binpres PBSI), Susy Susanti, berharap cabang olahraga ini bisa terus menyumbangkan prestasi untuk Indonesia pada usia ke-69.
PB PBSI merayakan ulang tahun ke-69 pada Selasa (5/5/2020).
Susy Susanti berharap para atlet bulu tangkis bisa terus mengukir prestasi.
"Harapannya adalah PBSI tetap jaya dan bisa terus memberi prestasi terbaik dan mengharumkan nama Indonesia," kata Susy, dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
Baca Juga: Bosan di Rumah, Rival Marcus/Kevin Antusias Tunggu Jadwal Berlatih
Para atlet Indonesia memulai tahun 2020 dengan cukup baik.
Skuad Indonesia berhasil meraih tiga gelar juara pada Indonesia Masters 2020.
Tiga gelar tersebut disumbangkan Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra), dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri).
Marcus/Kevin juga sukses menjadi finalis All England Open 2020 menemani Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran) yang keluar sebagai juara.
Baca Juga: Rekam Jejak Rexy Mainaky sebagai Pelatih, dari Inggris hingga Thailand
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar