BOLASPORT.COM - Jika Barcelona menginginkan Lautaro Martinez, maka mereka harus menyerahkan Lionel Messi kepada Inter Milan. Hal itu diungkapkan oleh mantan Presiden I Nerazzurri, Massimo Moratti.
Barcelona begitu berhasrat untuk mendatangkan penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, pada bursa transfer musim panas 2020.
Lautaro Martinez dipandang sebagai calon suksesor Luis Suarez yang telah memasuki usia 33 tahun.
Namun, Barcelona perlu usaha ekstra untuk memboyong Lautaro Martinez mengingat Inter Milan hanya ingin dana segar senilai 111 juta euro (sekitar Rp 1,81 triliun).
Baca Juga: Gara-gara Ini, Miralem Pjanic Sempat Tunda Kepindahan ke Juventus
Pihak El Barca pun telah menyiapkan beberapa nama dalam paket kesepakatan untuk bomber asal Argentina tersebut.
Hubungan intens antara Barcelona dan I Nerazzurri rupanya turut diamati oleh Massimo Moratti.
Massimo Moratti, yang sebelumnya merupakan Presiden Inter, memberi saran kontroversial kepada Stevan Zhang selaku penerusnya.
Pria asal Italia itu menyarankan apabila mantan timnya melepas Martinez maka pihak El Barca harus menyerahkan Lionel Messi.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Bundesliga Diizinkan Bergulir Lagi pada Paruh Kedua Mei
Moratti sendiri merupakan sosok pengagum berat Lionel Messi dan ingin melihat sang megabintang asal Argentina bermain di Liga Italia terutama untuk Inter.
"Martinez bakal pergi dari Inter? Jika yang datang adalah Messi, maka saya akan menerimanya," kata Moratti dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
Massimo Moratti would take Lionel Messi or Paulo Dybala for Lautaro Martinez & dismisses #Juventus’ vow not to accept an assigned Scudetto https://t.co/NJIzPOcV54 #FCIM #FCB pic.twitter.com/9Jn469HqRj
— footballitalia (@footballitalia) May 6, 2020
"Jika gagal mendapatkan Messi, Paulo Dybala bakal menjadi pengganti yang bagus dari Martinez," ujar Moratti menambahkan.
Sejauh ini Barcelona telah menyiapkan tiga nama pemain, yakni Nelson Semedo, Junior Firpo, dan Jean-Clair Todibo sebagai alat tukar untuk transfer Martinez.
Baca Juga: Kisah Bek Barcelona yang Tajir Melintir Sejak Lahir
Kubu Inter juga dikabarkan telah memberi batas waktu 10-15 hari untuk menuntaskan negosiasi penyerang 22 tahun tersebut kepada Barcelona.
Martinez telah menjadi salah satu pemain kunci I Nerazzurri pada musim 2019-2020.
Diturunkan sebanyak 31 laga di semua kompetisi, Martinez mampu membukukan 16 gol dan 4 assist.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport, Diario Sport |
Komentar