BOLASPORT.COM - Pemimpin Penari Peti Mati Ghana, Benjamin Aidoo menyebut 3 pesepak bola yang ingin ia ajak menari Coffin Dance atau tarian peti mati.
Pada tahun 2o20, Coffin Dance atau Dancing Pallbearers atau tarian peti mati menjadi viral karena banyak meme yang disebar oleh pengguna media sosial.
Meme yang viral tersebut mengkompilasikan Tarian Pallbearers dengan musik berjudul Atsronomia karya Viectone dan Tony Igy.
Video meme tersebut dibagikan oleh pengguna media sosial untuk menggambarkan keapesan seseorang ketika melakukan sesuatu.
Salah satu pemimpin kelompok Penari Pallbearers, Benjamin Aidoo pernah diwawancarai oleh media Spanyol, Marca dan mengatakan bahwa ia adalah fans Barcelona.
Baca Juga: Sandy Walsh: Bela Timnas Indonesia adalah Pesan dari Kakek
Ia bahkan menyebut jika Lionel Messi adalah pemain favoritnya.
"Pemain favorit saya adalah Messi, saya menyukainya," ucap Aidoo dikutipn BolaSport.com dari Marca.
"Saya suka cara dia bermain dan mencetak gol."
"Dia juga tidak egois. Itu yang paling penting."
"Saya suka sepak bola dan saya suka memainkannya, itu adalah salah satu hobi saya."
"Saya penggemar Barcelona, saya sangat menyukai mereka, tapi saya juga penggemar Messi yang merupakan pemain hebat," ujar Aidoo menambahkan.
Kini dalam sebuah video, Aidoo bahkan mengundang 3 pesepak bola favoritnya untuk menari bersamanya melakukan Coffin Dance.
Mereka adalah Ronaldo, Messi dan Ronaldinho.
"Saya akan berkata Ronaldo, Messi dan Ronaldinho," ucapnya dalam sebuahh video dari Marca.
"Mereka adalah favorit saya dan saya ingin mengundangnya menari bersama kami," tambahnya.
Baca Juga: Asal-usul Darah Jawa Sandy Walsh, Kakek-Nenek dari Surabaya dan Purworejo
????️ Este sábado, en MARCA, entrevista con Benjamin Aidoo (@nanaotafrija), el líder los 'Dancing Pallbearers'. O lo que es lo mismo, los africanos del ataúd ⚰️
⚽ Y estos son los futbolistas a los que invitaría a bailar ???? pic.twitter.com/EQYjk7sjhN
— MARCA (@marca) May 8, 2020
Belum jelas yang dimaksud Aidoo apakah Ronaldo (Cristiano) atau Ronaldo Nazario.
Namun mengingat Aidoo adalah seorang fans Barcelona, maka yang ia undang keumingkinan adalah Ronaldo Nazario.
Beberapa pekan lalu, sempat terdapat video meme Penari Pallbearers yang menyertakan Cristiano Ronaldo.
Di dalam vdeo tersebut awalnya ditampilkan Cristiano Ronaldo yang tumbang bersama Juventus dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2018-2019 melawan Atletico Madrid.
Cristiano dkk dipaksa menyerah 0-2 oleh pasukan Diego Simeone.
Pasca-kalah, Cristiano Ronaldo pun sempat mengejek fans Atletico mengenai trofi Liga Champions yang ia koleksi.
"Saya punya 5 Liga Champions, kalian 0," katanya.
Ungkapan yang turut dibalas nyinyiran oleh fans Atletico Madrid.
Pada leg kedua, Cristiano Ronaldo mampu mencetak hat-trick untuk membawa Juventus menang 3-0, sekaligus membawa La Vecchia Signora lolos dengan agregat 3-2.
Seketika itu juga, para penari peti mati Ghana muncul sambil membawa peti yang berlogo Atletico Madrid.
Baca Juga: Penyebab Lamanya Proses Naturalisasi Sandy Walsh, Ada Andil PSSI
Cristiano Ronaldo vs Atlético Madrid???????????????????????? pic.twitter.com/EnytcrKiRZ
— B3 (@b3naldo7) April 24, 2020
Video ini pun viral dan sudah ditonton sebanyak 2,18 juta kali di twitter.
Meme mengenai penari peti mati asal Ghana terinspirasi dari Tarian Pallbearers.
Tarian Pallbearers sendiri merupakan tarian adat yang berasal dari Ghana.
Tarian ini dimaksudkan untuk merayakan kematian seseorang agar arwah dari sang jenazah bisa pergi ke alam akhirat dengan tenang.
"Pendapat saya adalah kita harus merayakan kematian," tutur Aidoo.
"Kenapa? Karena ketika seseorang meninggalkan kita, kita harus mengingat apa yang telah mereka lakukan selama hidup mereka," tambahnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar