BOLASPORT.COM – Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu, ternyata suka menonton drama korea (drakor) selama masa karantina di pelatnas Cipayung.
PB PBSI saat ini telah melakukan keselamatan bagi semua pebulu tangkis naungannya dengan melakukan karantina tertutup di pelatnas.
Hal ini dilakukan untuk menjaga keselamatan para atlet dari segi kesehatan, asupan nutrisi, hingga kebugaran fisik.
Karantina mandiri sudah berjalan selama dua bulan atau sejak para atlet pulang dari turnamen All England Open 2020 di Inggris pada pertengahan Maret.
Baca Juga: Ditanya Pemain yang Sulit Dijaga, Ini Jawaban Tak Terduga Gelandang Persija
Apriyani Rahayu mengaku sudah mulai terbiasa atas rutinitasnya.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Tribunnews.com, Apriyani membeberkan kegiatan yang paling intens dilakukan selain berlatih.
"Saya suka drakor karena seru juga, enggak berasa gitu terus tiba-tiba udah sore aja, terus tiba-tiba udah malam," ujar Apriyani.
Jadwal latihan yang tidak terlalu intens membuatnya bisa meluangkan waktu untuk melakukan kegiatan kesukaannya itu.
Baca Juga: 2 Gelandang Baru Incaran Real Madrid, Paul Pogba Sudah Dieliminasi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tribunnews |
Komentar