BOLASPORT.COM - Bek Barcelona, Gerard Pique, mengaku tidak bisa mengobrol langsung dengan Lionel Messi akibat protokol physical-distancing yang diterapkan Blaugrana saat latihan.
Klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona, telah kembali ke pelatihan pada hari Jumat (8/5/2020) waktu setempat.
Kepastian untuk bisa menggelar latihan perdana didapat setelah pihak Barcelona mengadakan tes COVID-19 bagi semua pemain dan staf pelatih.
Hasilnya, Para pemain dan staf pelatih Blaugrana telah dinyatakan negatif dari virus berbahaya tersebut.
Kendati demikian, proses latihan tim tetap harus mematuhi anjuran dari pihak sepak bola Spanyol untuk melakukan protokol keselamatan pemain.
Protokol itu merupakan lanjutan syarat yang harus diterapkan tim dari otoritas kesehatan demi menghindari penyebaran kembali virus tersebut.
Baca Juga: Presiden Lyon Khawatir Memphis Depay Akan Hengkang Setelah Ligue 1 Berhenti
Untuk itu para pemain Barca dibagi menjadi tiga kelompok yang berlatih di tiga lapangan berbeda guna memberlakukan aturan physical distancing.
Akibat dari adanya anjuran tersebut, bek Barca, Gerard Pique, mengaku bahwa dirinya tak bisa melakukan kontak langsung dengan Lionel Messi saat berlatih.
"Saya tidak melakukan kontak dengan Messi di lapangan. Saya hanya berbicara dengannya melalui telepon seluler saya," kata Pique dikutip dari The World Game.
"Bahkan, saya tidak melihatnya selama latihan. Saya sempat melewatinya di tempat parkir. Semua pemain sekarang berlatih di lapangan berbeda."
"Saya bersama Sergi Roberto dan Sergio Busquets satu lapangan, tetapi kami tetap menjaga jarak."
"Ada banyak orang yang merasa takut untuk kembali berlatih di tengah pandemi virus corona ini."
"Oleh karena itu, sangat penting untuk semua orang mengikuti protokol ini. Memang betul akan lebih baik berlatih bersama-sama, tapi kami harus bisa beradaptasi dengan kondisi ini," tutur Pique.
Baca Juga: Kunci Kesuksesan Pep Guardiola Jadi Pelatih: Keras Kepala!
Liga Spanyol sendiri dikabarkan bersiap menggelar kompetisi kembali pada Juni, tetapi sejauh ini belum ada tanggal yang pasti.
Satu-satunya kompetisi top Eropa yang sudah menentukan tanggal untuk menjalankan kembali kejuaraan mereka adalah Bundesliga.
Liga Jerman resmi menetapkan tanggal 16 Mei mendatang untuk melanjutkan kompetisi yang sempat tertunda dua bulan akibat pandemi virus corona.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | The World Game |
Komentar