Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Georges St-Pierre Usai Dikonfirmasi Akan Masuk UFC Hall of Fame

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 11 Mei 2020 | 10:50 WIB
Legenda UFC, Georges St-Pierre, dinobatkan sebagai Modern Wing of the UFC Hall of Fame. Gelar tersebut dinobatkan pada ajang UFC 249 di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, Sabtu (9/5/2020) atau Minggu WIB.
TWITTER.COM/UFCNEWS
Legenda UFC, Georges St-Pierre, dinobatkan sebagai Modern Wing of the UFC Hall of Fame. Gelar tersebut dinobatkan pada ajang UFC 249 di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, Sabtu (9/5/2020) atau Minggu WIB.

BOLASPORT.COM - Selain menggelar sederet pertarungan, UFC 249 juga mengonfirmasi kabar perihal sosok yang masuk UFC Hall of Fame untuk tahun 2020.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, pihak UFC resmi mengabarkan bahwa Georges St-Pierre akan masuk ke UFC Hall of Fame pada tahun ini.

Eks petarung UFC asal Kanada itu dikenal sebagai salah satu petarung seni bela diri campuran alias mixed martial arts (MMA) terhebat sepanjang sejarah.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap semua pencapaian dan dedikasinya terhadap olahraga bela diri itu, UFC pun mengganjar St-Pierre dengan memasukkannya ke UFC Hall of Fame tahun 2020.

Seremoni penghargaan tersebut dijadwalkan berlangsung pada bulan Juli mendatang.

Merespons kabar baik ini, Georges St-Pierre pun mengaku tersanjung dan mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah mendukung kariernya hingga pensiun.

Baca Juga: Terima 100 Pukulan di Kepala, Tulang Orbital Tony Ferguson Patah

"Merupakan kehormatan besar untuk dilantik ke UFC Hall of Fame. Saya ingin berterima kasih kepada Lorenzo dan Frank Fertitta, Dana White, tim UFC, keluarga saya, pelatih, rekan tim, sponsor dan semua kolaborator lainnya, lawan-lawan saya dan juga para penggemar," tulis St-Pierre pada unggahan di akun Twitter-nya, @GeorgesStPierre.

"Perjalanan luar biasa ini tidak mungkin terjadi tanpa Anda," tulis St-Pierre lagi.

Georges St-Pierre menyudahi karier profesional MMA-nya dengan catatan 26 kali menang dan dua kali kalah.

Dua kekalahan yang diterima St-Pierre terjadi saat dia menghadapi Matt Hughes dan Matt Serra.

Kedua rival itu berasal dari Amerika Serikat.

Baca Juga: Georges St-Pierre Dinobatkan Sebagai UFC Hall of Fame 2020

Di luar dari hasil minor tersebut, St-Pierre adalah petarung kelas welter paling dominan dalam sejarah UFC.

Dia berhasil mempertahankan gelar juara kelas welter UFC-nya sebanyak 9 kali dan dalam duel terakhirnya, St-Pierre menjadi juara kelas menengah UFC setelah mengalahkan Michael Bisping (Inggris) dengan teknik cekikan.

Sepanjang kariernya, Georges St-Pierre tercatat berhasil mengalahkan sesama legenda MMA, termasuk Matt Hughes, BJ Penn, Nick Diaz, dan Michael Bisping.

St-Pierre juga banyak menuai pujian karena aksi tarungnya yang berkelas.

Baca Juga: Hasil UFC 249 - Gaethje Sukses Taklukkan Rekor 12 Kemenangan Ferguson

Sebelum memutuskan pensiun, St-Pierre sempat mengisyaratkan keinginannya untuk kembali bertarung di Octagon.

Kala itu, St-Pierre menyebut ingin berduel dengan Khabib Nurmagomedov (Rusia).

Namun, keinginannya tersebut tidak mendapat restu Presiden UFC Dana White.

Setelahnya, Georges St-Pierre mengumumkan pengunduran dirinya dari ajang tarung bebas yang telah membesarkan namanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : MMA News
REKOMENDASI HARI INI

Keputusan Timnas Indonesia Pakai Skuad U-22 di ASEAN Cup 2024 Bukan Perintah Erick Thohir Semata

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X