BOLASPORT.COM - Musim 2020-2021 mendatang, klub yang dibela oleh bek keturunan Indonesia, Pascal Struijk, Leeds United berpeluang untuk promosi ke Premier League.
Leeds United saat ini berada di puncak klasemen Championship (kasta kedua Liga Inggris) dengan keunggulan 7 poin dari peringkat ketiga dengan 71 poin.
Di bawah Leeds, West Bromwich Albion menguntit dengan perolehan 70 poin.
Kompetisi di Inggris saat ini ditunda sudah kurang lebih 7 pekan karena pandemi COVID-19.
Belum jelas rencana selanjutnya untuk Liga Inggris apakah dimainkan atau tidak.
Baca Juga: Disamakan dengan Virgil van Dijk, Bek Leeds Berdarah Indonesia: Saya Sedikit Lebih Baik
Ada kemungkinan-kemungkinan bila Inggris akan memberlakukan penangguhan musim seperti Liga Prancis dan Liga Belanda.
Liga Belanda memutuskan meniadakan juara dan degradasi, sedangkan Liga Prancis mengacu pada PPG (point per game)untuk menentukan juara dan degradasi.
Namun rumor menyebut kalau opsi melanjutkan liga adalah yang paling mungkin dilakukan untuk Inggris.
Saat ini pertandingan Championship masih menyisakan 9 pertandingan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | sportmagazine.knack.be |
Komentar