BOLASPORT.COM - Pelatih yang pernah menangani Erling Haaland di klub Norwegia, Bryne FC, mengungkapkan pihaknya sudah tahu sang striker bakal menjadi pemain kelas kedua saat dia masih berusia 11-12 tahun.
Erling Haaland angkat nama pada musim 2019-2020.
Pada musim panas tahun lalu, Erling Haaland sudah mencuri perhatian saat dia mencetak 9 gol untuk membawa Norwegia U-20 mengalahkan Honduras U-20 dengan skor 12-0 di Piala Dunia U-20 2019.
Memperkuat Red Bull Salzburg pada 2019-2020, Haaland mencetak 28 gol dalam 22 pertandingan di semua kompetisi.
Masih berusia 19 tahun, Haaland segera menjadi bahan perebutan klub-klub top Eropa pada bursa transfer Januari lalu.
Baca Juga: Jika Terpilih Lagi, Eks Presiden Barcelona Janji Pulangkan Pep Guardiola
Kendati diincar oleh Manchester United, Juventus, dan Real Madrid, ternyata Haaland malah memilih klub Bundesliga, Borussia Dortmund.
Bermain di kompetisi dengan level lebih tinggi dari Red Bull Salzburg dan Liga Austria, Haaland mempertahankan ketajamannya mencetak gol.
Dia sudah membukukan 12 gol hanya dalam 11 penampilan di semua kompetisi buat Borussia Dortmund.
Karier pemain bernama lengkap Erling Braut Haaland berawal di akademi Bryne FK.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tuttomercatoweb |
Komentar