Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Si Pitung yang Punya Ritual di Laga Tandang Persija Jakarta

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 13 Mei 2020 | 03:45 WIB
Mantan gelandang Persija Jakarta, Amarzukih, selalu membuat rujak di laga tandang Macan Kemayoran.
japrit
Mantan gelandang Persija Jakarta, Amarzukih, selalu membuat rujak di laga tandang Macan Kemayoran.

BOLASPORT.COM - Legenda hidup Persija Jakarta, Amarzukih, bercerita tentang kebiasaannya membuat rujak sebelum bertanding tandang bersama Macan Kemayoran.

Sejarah panjang yang dimiliki Persija Jakarta membuat klub kebanggaan Ibu Kota itu memiliki banyak pemain legendaris.

Salah satunya adalah Amarzukih, gelandang bertahan dan bek sayap yang pernah memperkuat skuad Macan Kemayoran selama 7 musim.

Pemain yang lekat dengan julukan Si Pitung itu pernah memperkuat Persija pada 2010 hingga 2017.

Baca Juga: Digelar Tanpa Penonton, Klub-Klub Liga Inggris Harus Bayar Kompensasi Hak Siar Rp6,4 Triliun

Selama tujuh tahun mengenakan seragam oranye, Amarzukih mampu memberikan pengaruh positif di lini tengah dan pertahanan Persija Jakarta.

Sebagai gelandang bertahan dan bek sayap, Amarzukih kerap menjadi ganjalan utama bagi para penyerang tim lawan yang ingin menggempur gawangnya.

Akibatnya, pemain asli Betawi itu selalu mendapat tempat di skuad inti Persija kendati terjadi pergantian pelatih.

Dilansir Bolasport.com dari Tribun Jakarta, Amarzukih ternyata punya kebiasaan menarik ketika hendak melakoni laga tandang.

Baca Juga: Lupakan Sebastian Vettel, Ferrari Malah Incar 2 Pembalap Medioker Ini

Aksi Amarzukih 'Si Pitung' di Persija Jakarta.
Aksi Amarzukih 'Si Pitung' di Persija Jakarta.

Pemain kelahiran 21 Juni 1985 itu selalu membuat rujak saat mengunjungi kota-kota yang menjadi markas lawannya.

“Yang paling saya ingat dulu sering sekali kami membuat rujak saat bermain tandang," kata Amarzukih, Selasa (12/5/2020).

"Biasanya yang membuat rujak adalah saya, Bepe, bang Ismed, Novri, Rahmat Affandi, Maman, Andritany dan Ramdani. Kami menyebut kegiatan ini dengan Rujak Day,” sambungnya.

Pemain yang pernah memperkuat PSS Sleman dan Persita Tangerang itu juga tak bisa melupakan dukungan suporter The Jak Mania.

Baca Juga: DUEL KLASIK - 12 Mei 2007, Comeback vs Espanyol 4-3 Bawa Real Madrid Juara

Menurutnya, The Jak Mania punya peran tersendiri di balik konsistensi penampilan Amarzukih di dalam lapangan.

Mereka selalu datang untuk mendukung Persija Jakarta di setiap pertandingan yang dimainkan.

Hasilnya, Si Pitung selalu termotivasi untuk memenangkan pertandingan yang dijalaninya sebagai persembahan bagi para suporter.

“Ingin selalu memberikan yang terbaik buat tim kebanggaan. Tentunya hal itu juga tidak terlepas dari dukungan keluarga dan The Jak Mania yang luar biasa,” tutup Amarzukih.

Baca Juga: Liga Inggris Dimulai Lagi, Striker Man United Gelar Latihan di Taman

Selama tujuh musim di Persija Jakarta, Amarzukih mencatatkan 126 penampilan dan tidak mencetak gol sama sekali.

Setelah hengkang, nama Amarzukih dianggap sebagai jimat promosi bagi klub-klub Liga 2.

Hal itu setelah dirinya berhasil membawa PSS Sleman juara Liga 2 2018 dan lolos ke Liga 1 2019, serta membantu Persita Tangerang mentas di Liga 1 2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : Jakarta.tribunnews.com
REKOMENDASI HARI INI

Tyronne Del Pino Kirim Peringatan Jelang Duel Persib Vs Port FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136