BOLASPORT.COM - Tanggal 13 Mei 2012 akan selalu dikenang oleh para Juventini karena hari tersebut menjadi perpisahan Alessandro Del Piero dengan Juventus.
Pada Minggu (13/5/2012), Alessandro Del Piero memainkan laga terakhirnya di Liga Italia melawan Atalanta di Allianz Stadium.
Laga melawan Atalanta merupakan laga pekan terakhir Liga Italia musim 2011-2012 bagi Juventus.
Pelatih Juventus, Antonio Conte, memasang Alessandro Del Piero sejak menit awal.
Hal itu diyakini sebagai pemberian penghormatan kepada sang kapten.
Baca Juga: On This Day - Barcelona Gagal Jadi The Invincibles karena Lionel Messi Absen
Bermain di depan publik sendiri, Juventus langsung tancap gas dan mampu mencetak gol pembuka pada menit ke-10 lewat Luca Marrone.
Gol tersebut menjadi gol perdana Luca Marrone bersama Juventus di Liga Italia musim 2011-2012.
Seolah ingin memberi kado perpisahan yang manis, Del Piero menambah keunggulan I Bianconeri menjadi 2-0 atas Atalanta pada menit ke-28.
Berkat gol tersebut, penyerang berkebangsaan Italia itu total mencetak 289 gol di semua kompetisi bagi Juventus dan menjadi gol ke-188 yang dicetak di Liga Italia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar