BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Paul Scholes, tak memilih Eric Cantona atau Wayne Rooney sebagai striker terbaik yang pernah dimiliki The Red Devils.
Paul Scholes telah bermain dengan beberapa striker selama kariernya di Manchester United, tidak terkecuali Eric Cantona dan Wayne Rooney.
Namun, Scholes justru menyebut nama selain Cantona dan Rooney sebagai striker yang menurutnya paling hebat.
Scholes menghabiskan seluruh karier profesionalnya bersama Man United dan memenangi berbagai gelar termasuk 11 trofi Liga Inggris.
Selama 20 tahun waktunya di Old Trafford, Scholes bermain bersama beberapa striker terbaik dunia.
Baca Juga: Paul Scholes Sesumbar Liga Inggris Bisa Rampung dalam Lima Minggu
Selain Eric Cantona dan Wayne Rooney, ia juga pernah bermain dengan Andy Cole, Dwight Yorke, Carlos Tevez dan Robin van Persie.
Namun, ia yakin Ruud van Nistelrooy merupakan striker yang paling menonjol.
Scholes tak ragu menyebut Van Nistelrooy sebagai penyerang terbaik yang pernah bermain bersamanya.
"Saya tak bermaksud untuk tak menghormati striker lainnya, karena saya telah bermain dengan beberapa pemain luar biasa di Man United," kata Scholes, dikutip BolaSport.com dari BBC.
"Tetapi, saya selaku berpikir bahwa saya memiliki koneksi terbaik dengan Ruud van Nistelrooy."
Baca Juga: Dikenal karena Pernah Ejek Ruud van Nistelrooy, Legenda Arsenal Akui Tidak Menyesal
"Saya tahu apa yang dia inginkan, saya tahu apa yang akan dia buat dan di mana dia menginginkan bola."
"Dia pria yang 'lapar'. Hidupnya bergantung pada mencetak gol."
"Dia adalah orang yang saya rasa memiliki hubungan baik dengan saya," ucap Scholes menambahkan.
Van Nistelrooy bergabung dengan Man United dari PSV Eindhoven pada 2001.
Baca Juga: Satu Laga yang Buat Karier Van Nistelrooy Tamat Bersama Man United
Figur asal Belanda itu kemudian sukses mencatatkan 150 gol dalam 219 penampilan untuk Man United.
Van Nistelrooy juga berhasil memenangi Liga Inggris, Piala FA, dan Piala Liga.
Namun, kariernya hanya bertahan sampai tahun kelima dan ia hengkang ke Real Madrid setelah bersitegang dengan pelatih Sir Alex Ferguson.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BBC |
Komentar