Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wild Card Batal, Jorge Lorenzo Dipastikan Tak Akan Balapan pada MotoGP 2020

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 15 Mei 2020 | 20:20 WIB
Jorge Lorenzo terlihat mengenakan wearpack-nya dalam hari kedua shakedown test MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 3 Februari 2020.
TWITTER.COM/MOTOGP
Jorge Lorenzo terlihat mengenakan wearpack-nya dalam hari kedua shakedown test MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 3 Februari 2020.

BOLASPORT.COM - Asa Jorge Lorenzo untuk setidaknya mendapat kesempatan balapan sekali lagi pada MotoGP 2020 kandas setelah Komisi Grand Prix mengumumkan bahwa fasilitas wild card tidak jadi dipakai pada musim ini.

Keputusan tersebut diambil menyusul sejumlah kebijakan yang diberlakukan demi meminimalisir bahkan menihilkan penyebaran virus Corona alias Covid-19.

Selain bakal menggelar balapan MotoGP tanpa penonton, jumlah orang di dalam paddock alias garasi tim juga akan dibatasi.

Hal inilah yang kemudian berujung dengan pembatalan penggunaan wild card pada MotoGP 2020.

Baca Juga: Menpora Belum Bisa Pastikan Kapan Kompetisi Olahraga Nasional Mulai Lagi

"Kemungkinan besar setiap event pada tahun 2020 perlu diadakan secara tertutup dan itu berarti jumlah peserta harus dijaga seminimal mungkin. Penting juga untuk memungkinkan pemanfaatan ruang kotak pit secara optimal oleh tim yang mengontrak," demikian pernyataan resmi dari Komisi Grand Prix.

"Untuk itulah, komisi memutuskan bahwa pendaftaran (pembalap) melalui jalur wild card, pada semua kelas, akan ditangguhkan pada musim 2020. Keputusan ini juga sejalan dengan kebijakan pengurangan biaya untuk tim pabrikan di kelas MotoGP."

"Ada niat yang mengembalikan wild card pada tahun 2021, tetapi keputusan itu akan ditinjau terlebih dulu sebelum musim 2021."

Baca Juga: Kejar Target, Conor McGregor Incar Titel Sebelum Masuk Akhir Tahun

Kabar ini tentu bukanlah kabar baik bagi para pembalap penguji alias test rider masing-masing tim peserta, termasuk Jorge Lorenzo.

Selepas pensiun dini pada akhir musim MotoGP 2019, Lorenzo kembali ke tim yang telah membesarkan namanya, Yamaha.

Di Monster Energy Yamaha MotoGP, Lorenzo menyandang peran baru sebagai pembalap penguji.

Tugas utama juara dunia MotoGP 2010, 2012, dan 2015 tersebut memang menguji motor pabrikan Yamaha dan memberikan informasinya kepada para pembalap yakni Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

Namun, di luar itu, Lorenzo juga bisa saja turun balapan bersama tim Yamaha dengan memakai fasilitas wild card.

Baca Juga: Kisah Justin Gaethje: Dicueki Conor McGregor 3 Tahun, Kini Raih Sukses

Selain Lorenzo, para pembalap penguji yang dipastikan bakal gigit jari pada musim ini ialah Michele Pirro (Ducati), Mika Kallio (KTM), Stefan Bradl (Honda), Sylvain Guintoli (Suzuki), dan Bradley Smith (Aprilia).

Hanya, khusus bagi Bradley Smith, peluangnya untuk membalap pada MotoGP 2020 masih terbuka andai dia menggantikan Andrea Ianonne yang terkena sanksi akibat kasus doping.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Crash.net
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136