BOLASPORT.COM - Bundesliga menjadi liga pertama di antara 5 liga top Eropa yang dilanjutkan usai pandemi COVID-19. Salah satu laga yang dimainkan adalah RB Leipzig Vs Freiburg.
RB Leipzig Vs Freiburg juga menjadi laga yang patut disaksikan selain laga Revierderby antara Borussia Dortmund Vs Schalke 04.
RB Leipzig menargetkan kemenangan untuk tetap menguntit dua tim di atasnya, Bayern Muenchen dan Dortmund.
Begitu pun dengan Freiburg yang kini menempati peringkat ke-8 klasemen.
Freiburg masih bersaing ketat dengan Wolfsburg, Hoffenheim, dan Schalke unuk memperebutkan satu tempat di kompetisi Eropa.
Baca Juga: Cerita Hanif Sjahbandi - Pernah Gagal di Diklat, Kini Buka Peluang Gabung Persib Lagi
Sebelum pandemi COVID-19 yang memaksa Bundesliga ditangguhkan selama 2 bulan, Leipzig tak terkalahkan dalam 7 laga terakhir di semua ajang.
Termasuk saat anak-anak asuhan Julien Nagelsmann mengalahkan Tottenham Hotspur 3-0 untuk melaju ke babak perempat final Liga Champions pertama kalinya sepanjang sejarah.
Timo Werner diprediksi akan menjadi ujung tombak RB Lepizig dalam membongkar pertahanan Freiburg untuk laga yang bakal digelar Sabtu (16/5/2020) pukul 20.30 WIB.
Penyerang yang kerap dikaitkan dengan Liverpool itu sebelumnya mengalami cedera paha pada Maret 2020 lalu, namun ia dipastikan sudah fit untuk laga nanti malam.
Penyerang lainnya, Emil Forsberg menngalami sakit dan kemungkinan akan absen. Bek tangguh Dayot Upamecano juga absen lantaran akumulasi kartu.
Baca Juga: Tukar Arthur Melo dengan Miralem Pjanic, Barcelona Diyakini Bakal Rugi Besar
Dari kubu tim tamu, Christian Gunter dan Manuel Guide telah sembuh dari cederaotot dan engkel.
Juru taktik RB Leipzig, Julian Nagelsmann meminta anak asuhnya mengurangi kontak fisik, salah satunya adalah cara selebrasi saat merayakan gol.
"Saya tidak akan melompat ke dalam kerumunan yang merayakan selebrasi. Saya lebih baik merayakannya sendiri," kata Ngalesmann dikutip BolaSport.com dari Channel News Asia.
"Pemain juga harus demikian, kami harus cetak gol pertama," tambahnya.
Prakiraan Starting XI
RB Leipzig (3-4-2-1): Peter Gulacsi; Klostrmann, Ibrahima Konate, Marcel Halstenberg; Nordi Mukiele, Konrad Laimer, Marcel Sabitzer, Angelino; Patrick Schick, Christopher Nkunku; Timo Werner
Pelatih: Julian Nagelsmann
Freiburg (3-4-3): Alexander Schwolow; Robin Koch, Manuel Gulde, Dominique Heintz; Christian Gunter, Nicolas Hofler, Janik Haberer, Jonathan Schmid; Luca Waldschmidt, Rolland Sallai, Lucas Holer
Pelatih: Christian Streich
Baca Juga: Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Schalke, Bundesliga Mulai Lagi
Pertarungan RB Leipzig Vs Freiburg digelar di Stadion Red Bull Arena, Sabtu (16/5/2020) pukul 20.30 WIB.
Penggila sepak bola bisa menyaksikan pertandingan Dortmund versus Schalke di Mola TV.
Klik di sini untuk menyaksikan RB Leipzig Vs Freiburg
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Channel News Asia |
Komentar