Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Persib Ini Merasa Seperti Orang Bodoh Jauh-jauh ke Thailand Hanya untuk Bermain di Kasta Kedua

By Arif Setiawan - Minggu, 17 Mei 2020 | 18:00 WIB
Bek Sukhothai FC asal Indonesia, Yanto Basna (dua dari depan) berjalan memasuki arena laga saat dijamu Prachuap FC untuk lanjutan Liga Thailand 1 2019 di Stadion Sam Ao, 21 April 2019.
FACEBOOK.COM/STFC2009
Bek Sukhothai FC asal Indonesia, Yanto Basna (dua dari depan) berjalan memasuki arena laga saat dijamu Prachuap FC untuk lanjutan Liga Thailand 1 2019 di Stadion Sam Ao, 21 April 2019.

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persib Bandung, Yanto Basna mengaku sempat merasa bodoh ketika pergi ke Thailand hanya untuk bermain di Liga 2.

Selama di Indonesia sebenarnya karier Yanto Basna cukup baik.

Bahkan klub-klub sebesar Persib Bandung hingga Sriwijaya FC sempat menggunakan jasa Basna.

Akan tetapi pada tahun 2018 lalu, Basna memutuskan untuk mencari pengalaman baru ke luar negeri.

Thailand lah yang dipilih Basna untuk mencari pengalaman baru.

Adanya agen yang menawarkan diri memberikan fasilitas kepada Basna untuk bermain di Thailand membuatnya semakin yakin.

Baca Juga: Masih di Thailand, Alasan Eks Pilar Persib Tak Bisa Pulang Ke Indonesia

Namun sayang, sesampainya di Thailand tawaran tersebut ternyata hanya sebuah tipuan.

Sudah terlanjur tiba di Thailand, pemain yang kini berusia 24 tahun itu mengaku malu untuk kembali ke Indonesia.

Mau tidak mau Basna harus menurunkan egonya dan memutuskan mengikuti seleksi yang dilakukan oleh klub Liga 2 Thailand, Khon Khaen.

"Ada agen yang janjikan saya main disalah satu ke Thailand dapat fasilitas dan itu ternyata cuma hoaks jadi dia tipu saya," kata Basna dalam sesi tanya jawab bersama APPI melalui live instagram.

"Akhirnya saya mau gimana lagi saya juga sudah sampai di Thailand, saya pergi seleksi Khon Khaen Liga 2," jelas Basna.

Jauh-jauh ke Thailand hanya untuk mengikuti seleksi klub Liga 2 ternyata sempat membuat Basna merasa seperti orang bodoh.

Pasalnya sewaktu di Indonesia saja banyak klub-klub besar yang dengan senang hati menampung Basna.

Selain itu, ada juga klub Liga 1 Malaysia yang memberikan penawaran. Namun ia justru memilih ke Thailand.

"Kenapa saya buat diri susah kayak gini, di Indonesia saya bisa main di klub bagus," ujar Basna.

"Kenapa saya harus datang seperti orang bodoh seperti belajar main bola lagi," ujar Basna.

Bek Sukhothai FC asal Indonesia, Rudolof Yanto Basna (kiri) adu lari dengan defender Ratchaburi Mitr Phol FC, Steven Lagil pada laga pekan ke-28 Liga Thailand 1 2019 di Stadion Thalay Luang, 2 Oktober 2019.
FACEBOOk.COM/RBMFCOFFICIAL
Bek Sukhothai FC asal Indonesia, Rudolof Yanto Basna (kiri) adu lari dengan defender Ratchaburi Mitr Phol FC, Steven Lagil pada laga pekan ke-28 Liga Thailand 1 2019 di Stadion Thalay Luang, 2 Oktober 2019.

Akan tetapi semua berakhir indah bagi Basna.

Baca Juga: Berencana Main di Jepang, Yanto Basna Siap Ikuti Seleksi hingga Rela Rogoh Uang Pribadi

Kerja kerasnya di Khon Khaen membuat klub Liga 1 Thailand kepincut dengan talenta yang dimiliki pemuda asal Sorong itu.

Tepatnya pada tahun 2019, klub kasta tertinggi sepak bola Thailand, Sukhothai meminangnya.

Sementara untuk musim 2020, Basna akan bersegaram PT Prachuap dalam mengarungi Liga 1 Thailand.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 Terapkan VAR, Media Vietnam Khawatir Pemain Tetap Brutal hingga Berujung Kerugian

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X