BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia semakin berpeluang menjadi juara Piala AFF 2020 setelah Filipina berencana menyusul Thailand yang ingin mundur dari turnamen itu.
Piala AFF 2020 bisa menjadi turnamen tersepi sepanjang sejarah Piala AFF.
Pasalnya, dua kontestan yakni Filipina dan Thailand, berencana untuk mundur dari ajang tersebut.
Seperti diketahui, Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) belum berencana menunda Piala AFF 2020 meski ada pandemi COVID-19.
Baca Juga: Skuad Persebaya Surabaya Dianjurkan Latihan Mandiri Saat Libur Lebaran
AFF masih berniat untuk tetap menggelar turnamen sepak bola se-Asia Tenggara itu pada November hingga Desember 2020.
Namun, adanya pandemi virus corona mengakibatkan Filipina dan Thailand terancam tak bisa ikut serta.
Baru-baru ini, Filipina tengah mempertimbangkan untuk mundur dari Piala AFF 2020.
Dilansir Bolasport.com dari Kompas, Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) beralasan bahwa pandemi COVID-19 membuat liga domestik mereka baru bisa kembali bergulir pada Desember mendatang.
Baca Juga: Diduga Terlibat Korupsi Dana Hibah KONI, Presiden Madura United Buka Suara
Oleh sebab itu, mereka tidak bisa mempersiapkan timnas untuk turun berlaga di Piala AFF 2020.
"Liga harus istirahat sampai Desember, yang secara serius akan mempengaruhi persiapan tim nasional," ujar seorang pejabat dari PFF.
"Kami masih menunggu situasi tetapi tidak bisa mengatakannya apa yang sedang terjadi sekarang," tambahnya.
Selain persoalan di liga domestik, Filipina juga hampir kehilangan skuad utama timnas karena banyak pemainnya yang bermain di Liga Thailand.
Baca Juga: Wayne Rooney Sebut 1 Tim Medioker yang Bikin Bintang Man United Keteteran
Seperti diketahui, klub-klub di Liga Thailand berhak melarang pemain asing mereka untuk ikut timnas masing-masing di Piala AFF karena turnamen tersebut tidak termasuk dalam kalender FIFA.
Thailand sendiri sebelumnya sudah menyatakan rencana untuk mundur dari ajang tersebut.
Thailand sedang ingin berkonsentrasi untuk menyelesaikan liga domestik yang direncanakan akan dimulai kembali pada September 2020 dan berakhir pada April 2021.
Baca Juga: Suka Usil, Egy Maulana Vikri Jadi Pemain Paling Jahil di Timnas U-19 Indonesia
Mundurnya dua negara kuat di ASEAN itu memperbesar peluang timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF 2020.
Apalagi, tim Garuda sama sekali belum pernah menjadi juara.
Meski begitu, timnas Indonesia masih harus mengadakan persiapan sebelum akhirnya turun dalam Piala AFF 2020.
Hal itu juga akan bergantung pada kelanjutan nasib Liga 1 2020 yang belum ditentukan hingga saat ini.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar