Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik bagi Bobotoh dan Persib, Ridwan Kamil Izinkan Sepak Bola di Jawa Barat

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 19 Mei 2020 | 19:30 WIB
Suporter Persib Bandung, Bobotoh, bisa menjadi penentu gelar juara Liga 1 2020.
NAZMI ABDURRAHMAN/TRIBUN JABAR
Suporter Persib Bandung, Bobotoh, bisa menjadi penentu gelar juara Liga 1 2020.

BOLASPORT.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengizinkan sepak bola untuk digelar lagi di wilayahnya dengan syarat menaati sejumlah protokol kesehatan.

Sejak PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunda semua kompetisi di Indonesia pada pertengahan Maret lalu, tidak ada satu pun pertandingan sepak bola yang digelar di Tanah Air.

Keadaan itu membuat para pecinta sepak bola nasional merindukan kehadiran para bintang sepak bola di lapangan.

Kini, di tengah pandemi COVID-19 yang masih melanda Indonesia, datang kabar baik dari Jawa Barat.

Baca Juga: Dinilai Tak Tepat, Persik Kediri Sesalkan Pengunduran Diri Petinggi PT LIB

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, telah memberikan izin kepada klub-klub sepak bola di daerahnya, termasuk Persib, untuk menggelar pertandingan.

Akan tetapi, pertandingan sepak bola hanya boleh digelar di daerah yang termasuk zona hijau virus corona.

"Kalau mau main bola lagi bisa, nanti selama daerahnya masuk zona hijau. Sekarang rata-rata di level 4, 3, 2 belum ada di level 1," ujar Ridwan Kamil dilansir Bolasport.com dari Tribun Jabar.

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menjelaskan bahwa nantinya setiap daerah di Jawa Barat akan mendapat rapor yang berupa tingkatan status kewaspadaan virus corona.

Baca Juga: Bos MotoGP Tak Pernah Lihat Valentino Rossi sebagai ATM Berjalan

Status 5 adalah status kritis yang menjadi tanda bahwa masyarakat dilarang untuk beraktivitas di ruang terbuka.

Status 4 berarti masyarakat diperbolehkan beraktivitas dengan persentasi aktivitas hanya 30 persen saja.

Sementara untuk status 3 berarti masyarakat boleh melakukan kegiatan di ruang publik dengan intensitas sebesar 60 persen.

"Ada beberapa kota/kabupaten yang statusnya 2 atau artinya kegiatan boleh 100 persen," tutur Ridwan Kamil.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Saya Ingin Minta Maaf karena Tak Jadi Pindah ke Arsenal

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengizinkan sepak bola kembali digelar di wilayahnya dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan.
SYARIF ABDUSSALAM/TRIBUNJABAR.ID
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengizinkan sepak bola kembali digelar di wilayahnya dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan.

"Tapi tetap menggunakan protokol kesehatan dan jarak. Dan yang mana statusnya level satu, kembali hidup normal lagi. Tapi menurut evaluasi belum ada yang level hijau," katanya.

Oleh sebab itu, Ridwan Kamil meminta supaya masyarakat Jawa Barat dan bobotoh untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.

Mantan Wali Kota Bandung itu juga meminta agar bobotoh tidak melakukan mudik jelang Hari Raya Idul Fitri.

Baca Juga: Duel Persija Vs Persib 2019 Jadi Laga dengan Penonton Terbanyak, Bahkan Kalahkan Final Liga Champions

Tujuannya supaya banyak daerah di Jawa Barat dapat segera ditetapkan sebagai zona hijau virus corona dan sepak bola dapat hidup kembali.

"Kalau sekarang kita di indeks 1 menurut WHO baik, selama 14 hari ke depan pasien turun, kasus turun bukan tidak mungkin bulan Juli situasi bisa terkendali dan normal, sehingga kegiatan olahraga bisa kembali lagi," ucapnya.

"Tapi kalau sampai Idul Fitri warga dan bobotoh tidak disiplin, angka yang bagus tadi bisa rusak, nanti jauh (lama) lagi Persib bisa main di stadion."

"Kalau cinta sama persib dan sepakbola, taati peraturan pemerintah, jangan mudik, jauhi kerumunan," tandasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Final Livoli Divisi Utama 2024 - Medi Yoku Jadi Mesin Pencetak Poin, Petrokimia Pertahankan Gelar Usai Bungkam TNI AL

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X