BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien, bercerita tentang pengalamannya harus menjadi pemain pengganti untuk Gian Zola di Liga 1 2017.
Eks gelandang Persib Bandung, Michael Essien, baru-baru ini melakukan wawancara dengan jurnalis asal Afrika Selatan, Carol Tshabalala.
Dalam wawancara yang dilakukan lewat fitur Instagram Live itu, mereka membahas perjalanan karier Essien sebagai pemain sepak bola.
Salah satu hal yang dibahas adalah pengalaman mantan bintang Chelsea itu ketika menjadi marquee player untuk Persib Bandung di Liga 1 2017.
Baca Juga: Satu Kartu Merah Gagalkan Upaya Sir Alex Ferguson Raih Liga Champions 2012-2013
Salah satu momen yang membekas dalam hati Essien adalah ketika dirinya harus menjadi pemain pengganti bagi pemain muda Maung Bandung, Gian Zola.
Seperti diketahui, Liga 1 2017 memiliki regulasi yang mewajibkan klub untuk memainkan pemain yang berusia di bawah 23 tahun.
Tak hanya itu, para pemain muda itu juga harus bermain minimal selama 45 menit.
Oleh sebab itu, Essien harus mengalah dan baru bermain di babak kedua menggantikan Gian Zola.
Baca Juga: Ketimbang Pikirkan Nurmagomedov, McGregor Punya Kans Rajai Kelas Welter UFC
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : |
Komentar