Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Ditelepon Lionel Messi, Transfer Lautaro Martinez ke Barcelona Tinggal Tunggu Waktu

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 20 Mei 2020 | 09:45 WIB
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, berhadapan dengan bomber Inter Milan, Lautaro Martinez, pada gelaran fas grup Liga Champions musim 2019-2020.
TWITTER.COM/FCBARCELONAFL
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, berhadapan dengan bomber Inter Milan, Lautaro Martinez, pada gelaran fas grup Liga Champions musim 2019-2020.

BOLASPORT.COM - Presiden Akademi Racing Club, Adrian Ruben Fernandez, mengklaim bahwa Lautaro Martinez kian dekat bergabung dengan Barcelona usai Lionel Messi menghubungi sang bomber.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, terus-menerus dikaitkan dengan kepindahannya ke Barcelona.

Juru gedor asal Argentina itu menjadi target utama raksasa Catalunya pada bursa transfer musim panas 2020.

Barcelona kepincut dengan Lautaro Martinez lantaran sang pemain menunjukkan performa apik selama bersegaram Inter Milan.

Blaugrana ingin memproyeksikan pemain berusia 22 tahun itu sebagai pengganti jangka panjang Luis Suarez yang sudah berusia 33 tahun.

Baca Juga: Real Madrid, Inter Milan, dan Bayern Muenchen Adakan Turnamen Solidaritas

Tawaran kontrak yang menggiurkan pun telah disiapkan Barcelona demi tanda tangan sang pemain.

Isu kepindahannya kini kian nyata setelah Presiden Akademi Racing Club, Adrian Ruben Fernandez, mengklaim Lionel Messi sudah menguhubungi Martinez secara langsung.

Fernandez percaya kesepakatan besar di antara keduanya hanya tinggal menunggu masalah waktu.

"Messi sudah menghubunginya (Martinez) dan ingin dia segera berada di sisinya, saya tidak ragu soal itu," kata Fernandez dikutip dari Sport.

"Karena alasan itu, kesepakatan untuk mengontraknya sudah hampir tiba."

"Saya tahu segalanya akan berjalan baik di Barcelona, dan Lautaro akan menjadi pengganti yang sangat baik untuk Suarez."

"Dia adalah penerus yang ideal. Berkat Barca ia akan terus tumbuh sebagai pemain maupun secara pribadi."

"Terkait dengan pemain Argentina, ia memiliki kualitas yang sama dengan Sergio Aguero."

Baca Juga: Mees Hilgers, Bek Tangguh FC Twente Keturunan Indonesia yang Ingin Kejar Mimpi di Liverpool

"Saya pikir dia sudah berada di jalur yang benar dan akan memiliki karier yang sukses seperti Aguero."

"Saya bahkan akan mengatakan Lautaro lebih bagus di udara dan jauh lebih baik dengan kaki kirinya, tetapi ia harus membuktikannya dengan waktu. Saya harap dia bisa."

"Menjadi rekan setim Messi dapat membuatnya lebih baik dan membantunya dengan timnas. Lautaro dan Leo akan meningkatkan pemahaman mereka di lapangan," ujar Fernandez menjelaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Sport
REKOMENDASI HARI INI

Shin Tae-yong Pulangkan Dua Pemain Timnas Indonesia dari TC di Bali

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X