BOLASPORT.COM - Wonderkid Barito Putera, Kahar Muzakkar, mengungkapkan berbagai kegiatannya sembari menunggu waktu buka puasa ramadan.
Selama libur kompetisi Liga 1 2020, pencetak gol perdana Laskar Antasari itu kini berada di kampung halamannya di Makassar, Sulawesi Selatan.
Kahar Muzakkar mengaku bersyukur bisa menghabiskan ramadan tahun ini bersama keluarga, meski tanpa kehadiran sosok ayah yang wafat pada tahun lalu.
Baca Juga: Barito Putera Tagih Utang PT LIB yang Tak Dibahas Saat RUPS
"Tahun ini bisa puasa di rumah sendiri, rasanya pasti senanglah. Apalagi sejak hari pertama puasa kami bisa bareng orang tua, kumpul sama keluarga. Cuma yang saya sayangkan liga harus berhenti," ucapnya dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
Selama menanti waktu buka, ternyata pemain berusia 21 tahun itu tak bisa hanya berdiam diri di rumah.
Ia memilih melakukan berbagai aktivitas seperti bersepeda, latihan ringan, hingga bermain sepak takraw.
Hal itu ia lakukan demi manjaga kesehatan tubuhnya, tak hanya karena libur kompetisi namun juga agar terhindar Covid-19.
"Selama libur kompetisi, aktivitas saya di rumah saja sih, latihan, main sepeda, sambil jaga kondisi. Kadang juga saya main sepak takraw, sambil ngabuburit lihat anak-anak di kampung," ujarnya.
Baca Juga: Kandang Barito Putera Terus Berbenah di Tengah COVID-19, Ditargetkan Selesai Akhir Tahun
Kahar juga tak lupa menyempatkan untuk membantu ibunya menyiapkan santapan berbuka puasa.
Pemain yang musim lalu menjadi top scorer Liga 1 U-20 dengan koleksi 16 gol itu membeberkan menu favoritnya untuk berbuka.
Makanan tersebut merupakan hidangan khas daerahnya yang bernama Coto Makassar.
"Kalau buka puasa saya sih biasanya pakai cendol atau kolak. Di sini ada juga coto Makassar dibuatkan sama Mama, soalnya saya nggak terlalu suka gorengan," tutupnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | baritoputera.co.id |
Komentar