BOLASPORT.COM - Mantan Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, membagikan sembako ke 62 Korwil The Jak Mania.
Gede Widiade menggandeng Pemprov DKI Jakarta untuk membagikan sembako yang berisi beras dan mie instan itu ke Korwil The Jak Mania.
Acara penyerahan sembako tersebut dilakukan di Pancoran Soccer Field (PSF), Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (20/5/2020).
Anies Baswedan langsung menyerahkan bantuan tersebut ke perwakilan Korwil The Jak Mania dari Jakarta, Banten, dan Jawa Barat.
Selepas acara, Anies Baswedan mengatakan sangat bangga dengan Gede Widiade yang masih peduli dengan Jakarta.
Gede Widiade merupakan pengusaha yang menetap di Jakarta dan memberikan bantuan lewat platform KSBB (Kolaborasi Sosial Berskala Besar).
Sejatinya selain Gede Widiade, ada beberapa pengusaha lainnya yang ikut berpartisipasi dalam KSBB.
Gede Widiade meminta kepada Pemprov DKI Jakarta agar bisa menyerahkan beberapa bantuan itu ke The Jak Mania.
Baca Juga: Pemain Timnas U-16 Indonesia Era Shin Tae-yong Ini Kenang Nasihat Mendiang Ayah
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar