Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sama-sama Uzur, Mike Tyson Vs Evander Holyfield Akan Jadi Laga Gila

By Agung Kurniawan - Jumat, 22 Mei 2020 | 20:50 WIB
Evander Holyfield (kiri) bersalaman dengan Mike Tyson (kanan)
twitter.com/WorldBoxingNews
Evander Holyfield (kiri) bersalaman dengan Mike Tyson (kanan)

BOLASPORT.COM - Promotor tinju ternama, Frank Warren, menilai duel Mike Tyson kontra Evander Holyfield akan menjadi duel yang gila.

Jagad tinju dunia tengah dikejutkan dengan rencana kembalinya dua legenda kelas berat, Mike Tyson dan Evander Holyfield, untuk naik ring lagi.

Baik Mike Tyson dan Evander Holyfield sama-sama memamerkan dan meyakinkan kepada publik bahwa teknik bertarung mereka belum sepenuhnya luntur.

Bagaimana tidak? Mike Tyson dan Evander Holyfield sama-sama mengunggah potongan video latihan mereka melalui media sosial dalam waktu yang hampir berdekatan.

Baca Juga: Takjubnya Mike Tyson dengan Ramahnya Holyfield Usai Telinganya Digigit

Hal tersebut membuat publik menilai bahwa keduanya akan kembali bertanding dan bertukar pukulan untuk yang ketiga kalinya.

Spekulasi dan rumor laga trilogi antara Mike Tyson dan Evander Holyfiel tersebut juga telah sampai ke telinga promotor tinju ternama, Frank Warren.

Pria asal Inggris itu menilai bahwa pertandingan Mike Tyson kontra Evander Holyfield akan menjadi hal yang gila jika melihat usia keduanya.

Saat ini Si Leher Beton telah berusia 53 tahun sedangkan Evander Holyfield sudah mencapai usia 57 tahun.

Baca Juga: Mike Tyson Tidak Ada, Ini 2 Pemilik Pukulan Maut Versi Evander Holyfield

"Ini akan menjadi sebuah pertunjukan yang gila," kata Frank Warren, dilansir BolaSport.com dari Talksport.

"Saya tidak ingin melihat seorang pria berusia 53 tahun bertarung melawan pria berusia 57 tahun," imbuhnya.

Walaupun kedua petinju itu mampu meraih penjualan tiket yang menggiurkan, Frank Warren tetap tidak akan tertarik dengan laga tersebut.

"Jelas tidak perlu seorang jenius untuk mengetahui bahwa mereka baik-baik saja," imbuh pria berusia 68 tahun itu.

Namun demikian, Frank Warren tetap akan membiarkan laga itu berjalan apabila hanya untuk tujuan pertunjukkan.

"Lain ceritanya jika itu hanyalah pertandingan ekshibisi. Jika mereka akan melakukan itu, maka biarkan saja," ucapnya.

Baca Juga: Cara Evander Holyfield dan Mike Tyson agar Tidak Bertarung dengan Liar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Talk Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X