BOLASPORT.COM- Program latihan mandiri Persib Bandung akan diadakan kembali seusai Idul Fitri dengan intensitas yang lebih tinggi.
Momen perayaan Idul Fitri akan dimanfaatkan segenap keluarga besar Persib Bandung untuk off dari agenda latihan.
Latihan mandiri para pemain Persib akan kembali diadakan pada 27 Mei 2020.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert menyatakan latihan mandiri seusai Idul Fitri akan berlangsung dalam intensitas yang lebih tinggi.
latihan intensitas tinggi ini merupakan lanjutan dari program yang sudah dirancang sebelumnya.
Baca Juga: Dua Kali Dipanggil Timnas U-19 Indonesia, Pemain Persija Ini Bangga
"Kami akan mulai berlatih tanggal 27 Mei 2020, melanjutkan program latihan yang sudah berjalan. Latihan dengan intensitas tinggi dan waktu istirahat yang lebih pendek," kata Robert dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
Meski keputusan terkait kelanjutan liga baru akan ditentukan 29 Mei 2020 mendatang.
Sesuai dengan surat PSSI yang menyatakan kelanjutan liga akan bergantung pada masa tanggap darurat pemerintah terkait Covid-19.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar