BOLASPORT.COM - Pelatih ganda campuran Indonesia, Richard Mainaky, mengatakan program latihan untuk anak asuhnya siap dijalankan mulai pekan pertama Juni 2020.
Ganda campuran sudah menyiapkan program latihan untuk memulai kembali persiapan menuju rangkaian kompetisi yang bakal diikuti pada tahun 2020 ini.
Seperti diketahui, Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis kalender turnamen terbaru setelah beberapa turnamen dibatalkan karena pandemi virus corona (Covid-19).
Turnamen bulu tangkis rencananya bakal dimulai pada bulan Agustus 2020 dan dibuka dengan turnamen level Super 100 Hyderabad Open 2020.
Baca Juga: Jadwal Bundesliga Malam Ini, Bayern Muenchen Vs Frankfurt, Balas Dendam Pembantaian
Sedangkan turnamen level World Tour Super 500 ke atas akan dimulai pada September dengan Korea Open, pada 8-13 September 2020 di Seoul, Korea Selatan.
Sebelum pengumuman revisi jadwal turnamen bulu tangkis tersebut, para atlet Indonesia tetap menjalankan latihan di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur.
Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) tetap mengumpulkan para pebulu tangkis nasional untuk tetap menjaga kondisi selama turnamen diliburkan.
Richard Mainaky membenarkan bahwa selama hampir tiga bulan tanpa kompetisi, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dkk. tetap menjalankan latihan rutin di Pelatnas.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar