BOLASPORT.COM - Manajer Tim Pramac Racing, Francesco Guidotti, angkat bicara soal isu bergabungnya Jack Miller ke tim pabrikan Ducati.
Diberitakan sebelumnya, Jack Miller selangkah lebih dekat untuk bergabung dengan tim pabrikan Ducati pada MotoGP 2021.
Jack Miller dikabarkan akan menggantikan salah satu di antara Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso musim depan.
Francesco Guidotti membenarkan bahwa Ducati tengah bernegosiasi dengan Miller.
Baca Juga: Berkah Tersamarkan bagi Valentino Rossi dari Pandemi Covid-19
"Banyak wartawan menelpon dan bertanya kepada saya dalam beberapa hari terakhir ini," kata Guidotti dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
"Tapi jujur saja, Ducati sedang bernegosiasi dengan para pembalap. Sejauh yang saya tahu, belum ada kesepakatan yang rampung," katanya menambahkan.
Pria berkebangsaan Italia ini juga berbicara tentang sosok pembalap yang akan menggantikan posisi Miller di timnya.
Pembalap Moto2 sekaligus juara Moto3 2018, Jorge Martin, disebut-sebut telah memikat hati Ducati untuk ditempatkan di tim satelitnya itu.
Baca Juga: Evander Holyfield Dijagokan Menang Lagi Atas Mike Tyson
Untuk mendapatkan tanda tangan Martin, Pramac akan mempunyai pesaing lain.
"Jelas dia ada di radar Honda karena dia juara Moto3 dua tahun lalu. Saya tahu mereka sedih ketika dia pindah ke KTM," ucap Guidotti.
"Saya pikir Honda menginginkannya lagi. Saya juga tidak tahu apakah KTM akan membiarkan Martin pergi."
"Jika Ducati berhasil mendapatkan Martin, itu akan menjadi keajaiban. Anda harus mengambil langkah berani dan pintar supaya bisa memilikinya," katanya meneruskan.
Baca Juga: Bikin Acara UFC di Fight Island, Dana White Rencana Tinggal Sebulan
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar