BOLASPORT.COM - Pada hari ini lima tahun yang lalu, Kevin De Bruyne berhasil memecahkan rekor jumlah assist terbanyak di Bundesliga.
Bersama Wolfsburg, Kevin De Bruyne sukses memecahkan rekor assist terbanyak di Bundesliga pada musim 2014-2015.
Saat itu, Kevin De Bruyne tampil mengesankan dengan torehan 10 gol dan 20 assist dari 34 penampilannya sepanjang musim di Bundesliga.
Jumlah assist De Bruyne berhasil menggeser Zvjezdan Misimovic, yang merupakan pemegang rekor sebelumnya.
Tak hanya itu, pemain timnas Belgia itu juga menjadi pemain terbaik pada musim itu karena membawa Die Wolfie meraih gelar juara DFB-Pokal.
Berkat penampilan luar biasanya sepanjang musim itu, De Bruyne menjadi pemain paling diincar.
Baca Juga: Rory Delap, Legenda Lemparan ke Dalam Liga Inggris yang Jadi Topik Disertasi
Pemain berpostur 181 cm itu kemudian memilih Manchester City untuk menjadi pelabuhan berikutnya.
The Citizens sampai harus merogoh kocek hingga 55 juta pounds atau sekitar 991 miliar rupiah.
Pilihan De Bruyne untuk bergabung dengan Manchester City terbukti tepat.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Squawka |
Komentar