Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kai Havertz Beraksi Lagi, Incaran Liverpool Lampaui Legenda

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 24 Mei 2020 | 09:40 WIB
Gelandang serang muda milik Bayer Leverkusen, Kai Havertz.
TWITTER.COM/EMMANUEL90001
Gelandang serang muda milik Bayer Leverkusen, Kai Havertz.

BOLASPORT.COM - Liverpool atau siapa pun klub yang berminat pada Kai Havertz akan kian kesengsem pada pemain muda Bayer Leverkusen itu.

Kai Havertz beraksi keren lagi dalam penampilan terbarunya pada pekan ke-27 Bundesliga, Sabtu (23/5/2020).

Mencetak 2 gol, Kai Havertz membawa Bayer Leverkusen mengalahkan Borussia Moenchengladbach 3-1 di Borussia-Park.

Hasil itu adalah kemenangan away kedua berturut-turut Bayer Leverkusen sejak Bundesliga dimulai lagi.

Pekan lalu Havertz juga mencetak 2 gol ketika Bayer Levekusen menggilas Werder Bremen 4-1 di kandang lawan.

Baca Juga: Hasil Bundesliga - Kalahkan Wolfsburg, Dortmund Cuma Terpaut Satu Poin dari Muenchen

Di Bundesliga, Havertz selalu terlibat gol dalam enam penampilan terakhirnya.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Opta, untuk pertama kalinya selama karier, Havertz bisa melakukan hal tersebut.

Total dalam enam penampilan terbarunya di Bundesliga, pemain kelahiran 11 Juni 1999 itu membukukan 6 gol dan 3 assist.

Jika bicara semua kompetisi, Kai Havertz terutama bermain gila-gilaan sejak Januari.

Dalam total 15 penampilan di semua kompetisi, pemain bertinggi badan 189 cm ini mengemas 11 gol dan 7 assist.

Imbas dari penampilan hebat Haverz adalah Bayer Leverkusen hanya kalah sekali dari 15 laga di semua ajang sejak pergantian tahun.

Kembali ke performa terbaru melawan Borussia Moenchengladbach, Havertz mencetak gol ke-33 dan 34 selama kariernya di Bundesliga.

Baca Juga: Raphael Guerreiro, Imitasi Gareth Bale Milik Borussia Dortmund

Havertz menjadi pemain termuda kedua sepanjang sejarah yang mampu mengoleksi 33 gol di Bundesliga.

Masih berusia 20 tahun 347 hari, Havertz hanya kalah muda dari Klaus Fischer (20 tahun 315).

Catatan Havertz melampaui sejumlah legenda sepak bola Jerman.

Dieter Mueller sudah berusia 21 tahun saat mengukir gol ke-33 di Bundeliga.

Gerd Mueller (21 tahun 44 hari) dan Uli Hoeness (21 tahun 50 hari) malah lebih tua lagi.

Tidak heran sejumlah klub top Eropa, termasuk Liverpool, tertarik merekrut Havertz pada bursa transfer musim panas mendatang.

Dengan aksi-aksi hebatnya dalam lima bulan terakhir, Bayer Leverkusen bakal tersenyum lebar karena nilai jual Havertz dipastikan akan semakin tinggi.

Havertz, yang masih terikat kontrak dengan Bayer Leverkusen sampai 30 Juni 2022, saat ini ditaksir situs Transfermarkt sudah bernilai 81 juta euro atau sekitar 1,3 triliun rupiah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Opta, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Maaf Lionel Messi, Reuni dengan Xavi Hernandez Tak bakal Terjadi di Inter Miami

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X