BOLAPORT.COM - Nasib pemain pinjaman Manchester United, Odion Ighalo berada dalam ketidakjelasan seiring Liga Inggris yang akan kembali bergulir.
Pada pertengahan Maret lalu, Liga Inggris terpaksa menangguhkan guliran musim 2019-2020 karena wabah virus corona.
Awalnya, penangguhan hanya akan berlangsung sampai 3 April, namun karena kondisi yang tak kunjung kondusif, pembekuan kompetisi pun diperpanjang sampai waktu yang tidak ditentukan.
Sampai saat ini, belum ada kepastian soal kapan Liga Inggris dimulai lagi.
Baca Juga: Tampil Bugar, Ini Kunci Bruno Fernandes Jalani Latihan Selama Karantina
Kendati demikian, terdapat beberapa kabar yang menyebut bahwa Liga Inggris dimulai lagi pada pertengahan Juni nanti.
Salah satu orang yang menyebut bahwa Liga Inggris akan dilanjutkan pada pertengahan Juni adalah gelandang Arsenal, Dani Ceballos.
"Kami akan memulai satu minggu lebih lambat sehubungan dengan apa yang sedang dibicarakan di Spanyol, yaitu 12 Juni. Kami akan memulai liga pada 20 Juni," kata Ceballos seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Star.
Baca Juga: Tiga Pemain Dipanggil Timnas U-19 Indonesia, Begini Pesan CEO PSIS Semarang
Jika benar seperti itu, Liga Inggris dimulai lagi pada 20 Juni, Manchester United akan terancam kehilangan salah satu pemain mereka, Odion Ighalo.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Daily Star, Goal International |
Komentar