BOLASPORT.COM - Striker PSIS Semarang asal Brasil, Bruno Silva, mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat yang merayakan.
Ucapan selamat tersebut diucapkan oleh Bruno Silva melalui sebuah video yang diunggah oleh PSIS melalui akun Instagram resmi klub.
Bruno Silva tak sendiri dalam video tersebut karena juga terpampang wajah pemain PSIS lainnya.
Pemain itu adalah Hari Nur Yulianto.
"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah, minal aidzin walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin," kata Hari Nur, dilansir BolaSport.com dari Instagram resmi PSIS Semarang.
Baca Juga: Tiga Pemain Dipanggil Timnas U-19 Indonesia, Begini Pesan CEO PSIS Semarang
Setelah Hari Nur, barulah Bruno Silva yang memberikan ucapannya.
Meski bukan seorang Muslim, Bruno Silva secara tulus memberikan ucapan selamat bagi masyarakat yang merayakan Hari Raya Idul Fitri.
Bahkan dalam video terlihat Bruno memakai baju koko lengkap dengan peci menghiasi kepalanya.
Hal tersebut dilakukan Bruno untuk menunjukkan bahwa toleransi sesama umat manusia merupakan salah satu hal yang penting.
"Selamat lebaran, mohon maaf lahir dan batin," ujar Bruno.
Para warganet pun langsung menanggapi dengan positif apa yang dilakukan Bruno Silva tersebut.
Namun, ada satu hal yang membuat fokus netizen terbagi.
Banyak yang berpendapat bahwa peci yang digunakan Bruno terlalu kecil sehingga mencuri perhatian.
Baca Juga: PSIS Semarang Rayakan Hari Jadi Ke-88, Bangkit Berdiri dari Pandemi
Hal tersebut pun diakui oleh pihak PSIS Semarang.
"Selamat Hari Raya Idul Fitri," tulis PSIS.
"Mohon maaf lahir dan batin dari @hny_22 dan @silva_bruno91 sing jarene netizen pecine keciliken (yang katanya netizen pecinya kekecilan)," tulis PSIS Semarang.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar