Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Juergen Klopp, Liverpool Hampir Pasti Dilatih Steven Gerrard

By Adi Nugroho - Rabu, 27 Mei 2020 | 05:00 WIB
Steven Gerrard (kanan) membawa Rangers FC maju ke babak 16 besar Liga Europa.
TWITTER.COM/EUROPALEAGUE
Steven Gerrard (kanan) membawa Rangers FC maju ke babak 16 besar Liga Europa.

BOLASPORT.COM - Kembalinya Steven Gerrard ke Liverpool sebagai pelatih tidak akan bisa dihindari menurut legenda The Reds, Jamie Redknapp.

Steven Gerrard telah membangun reputasinya sebagai salah satu pelatih bagus bersama Rangers.

Meski belum mampu mempersembahkan trofi untuk raksasa Skotlandia itu, Steven Gerrard berhasil membawa Rangers bersaing untuk memperebutkan gelar juara liga selama dua musim terakhir.

Keberhasilan Gerrard itu pun membuat Liverpool dikabarkan terpincut.

Baca Juga: Faktor Hoki yang Bawa Man United Raih Gelar Liga Champions 1998-1999

Hal itu dapat dilihat dari komentar pelatih Liverpool saat ini, Juergen Klopp, yang menyatakan bahwa dirinya berharap Gerrard menggantikannya ketika dia lengser nanti.

Ucapan Klopp itu menggiring opini bahwa Gerrard benar-benar akan kembali ke Liverpool untuk menduduki kursi kepelatihan suatu saat nanti.

Menurut mantan rekan Gerrard di Liverpool, Jamie Redknapp, kembalinya Stevie G ke Anfield sudah tidak bisa dihindari lagi.

Redknapp merasa kembalinya Gerrard ke Liverpool hanya tinggal menunggu waktu.

Baca Juga: Tetap dengan Pendirian, Tira Persikabo Ingin Liga 1 2020 Berhenti

"Stevie telah melakukan pekerjaannya di Skotlandia dengan sangat bagus," ujar Redknapp seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Ya, itu tidak mudah karena Celtic sangat kuat. Tetapi, Stevie berhasil melakukannya, Anda bisa melihatnya."

"Saya pikir setelah beberapa tahun di Rangers dan selama dia tidak melakukan terlalu banyak kesalahan."

"Sekarang itu semua hanya masalah waktu sebelum dia mengelola Liverpool ketika Juergen Klopp memutuskan untuk pergi," ucap Redknapp menambahkan.

Baca Juga: AC Milan Bisa Bernapas Lega, Zlatan Ibrahimovic Bukan Cedera Achilles

Gerrard memulai karier kepelatihannya dengan melatih akademi Liverpool tak lama setelah memutuskan gantung sepatu.

Dia juga pernah mengaku bahwa melatih Liverpool adalah salah satu mimpinya.

Meski begitu, Gerrard mengaku bahwa dirinya belum siap untuk mengambil alih jabatan pelatih Liverpool untuk saat ini.

Baca Juga: Tyson Fury Ungkap Pertandingan Ketiga dengan Deontay Wilder Pasti Lebih Berbahaya!

"Saya mengerti mengapa orang-orang mengharapkan saya melatih Liverpool, karena saya sudah lama menjadi kapten dan sebagian besar fan ingin saya kembali ke klub," kata Gerrard pada Februari.

"Tetapi, saya cukup cerdas untuk menyadari bahwa, pertama dan terutama, untuk menjadi pelatih Liverpool Anda harus cukup bagus. Pemilik harus berpikir orang yang dipilih adalah pria yang tepat."

"Apakah saya siap untuk pekerjaan Liverpool sekarang? Mungkin tidak," tutur Gerrard menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X