BOLASPORT.COM - Mantan kiper nomor satu Manchester City, Joe Hart, mengaku sikap pelatih Pep Guardiola sempat berdampak terhadap kesehatan mentalnya.
Joe Hart sempat menjadi kiper terbaik yang dimiliki oleh Manchester City dengan penampilannya yang kerap memukau.
Direkrut Man City pada 2006, Joe Hart butuh waktu selama empat tahun untuk menjadi kiper nomor satu di tim utama.
Penampilan impresif kiper asal Inggris ini membuatnya berkali-kali mendapat penghargaan Golden Glove setelah mengoleksi jumlah clean sheet terbanyak dalam satu musim.
Penghargaan itu diraihnya tiga musim berturut-turut sejak Liga Inggris musim 2010-2013 dan musim 2014-2015.
Baca Juga: Lari dari Kotak Penalti Man United, Joe Hart Tepis Tendangan dari Jarak 45 Meter
Status kiper utama di Man City juga sejalan dengan posisinya di tim nasional Inggris.
Dia menjadi kiper nomor satu timnas Inggris dan tempatnya hampir tak tergoyahkan.
Namun, semua berubah saat kedatangan Pep Guardiola pada awal musim 2016-2017 untuk menukangi Man City.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Talksport |
Komentar