Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Kesempatan Besar, Lionel Messi Dongkol Copa America 2020 Molor

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 28 Mei 2020 | 18:30 WIB
Ekspresi kapten timnas Argentina, Lionel Messi.
TWITTER.COM/2010MISTERCHIP
Ekspresi kapten timnas Argentina, Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, merasa dongkol dengan molornya penyelenggaraan Copa America 2020.

Copa America 2020 secara resmi mundur dari jadwal yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Turnamen antar negara paling bergengsi di ona Amerika Selatan itu rencananya akan digelar pada bulan Juni hingga Juli 2020 di Argentina dan Kolombia.

Akan tetapi, akibat dari merebaknya penyakit virus corona ke seluruh penjuru dunia, Copa America 2020 molor satu tahun menjadi 2021.

Kabar tersebut dikonfirmasi langsung oleh Federasi Sepak Bola Amerika Selatan, CONMEBOL, pada bulan Maret 2020.

Baca Juga: Kobe Jae Chong, Pemain Inggris yang Bisa Jadi Proyek Naturalisasi Terbaru Malaysia

"Kompetisi akan berlangsung pada 11 Juni-11 Juli 2021," bunyi pernyataan di laman resmi CONMEBOL.

Lionel Messi mengaku sangat terpukul dengan ditundanya Copa America 2020.

Messi mengatakan dirinya sangat bersemangat untuk bersaing di Copa America tahun ini, tetapi keputusan untuk menunda turnamen hingga 2021 telah membuatnya sangat kecewa.

Megabintang Barcelona itu akan menginjak usia 34 tahun ketika Copa America berlangsung tahun depan.

Kendati demikian, Messi juga mengerti situasi dan kondisi yang dihadapi sekarang ini.

"Menunda Copa America adalah kekecewaan besar, tetapi tentu saja itu yang diharapkan dan wajar untuk dilakukan," kata Messi dikutip BolaSport.com dari The World Game.

"Copa America akan menjadi kesempatan besar bagi saya tahun ini dan sebelumnya saya sangat bersemangat untuk berkompetisi lagi."

"Saya terpukul ketika mengetahui bahwa kompetisi akan ditunda, tetapi saya sepenuhnya mengerti."

Baca Juga: Kata Jose Mourinho, Ada yang Berubah Jika Bursa Transfer Kembali Dibuka

"Kami tidak bisa memikirkan apa yang terjadi tahun ini."

"Lebih baik melihat ke masa depan untuk kembali ke rutinitas latihan harian, melihat teman satu tim, menjalani pertandingan pertama."

"Saya yakin itu akan aneh pada awalnya, tetapi saya sangat bersemangat untuk kembali bersaing!" ujar Messi menambahkan.

Messi bersama timnas Argentina memiliki peluang besar pada perhelatan Copa America 2021.

Bermain di rumah sendiri tentu menjadi pelecut semangat bagi Messi dkk.

Messi tentu ingin menuntaskan kenangan buruk di Copa America usai gagal meraihnya meski telah tiga kali sampai final pada 2007, 2015, dan 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : The World Game
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X