BOLASPORT.COM - Pemain andalan Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, mengaku lebih suka memberikan umpan daripada mencetak gol karena ada kepuasan tersendiri.
Pemain yang telah memperkuat Persija Jakarta sejak 2018 itu telah berhasil membawa tim berjulukan Macan Kemayoran meraih gelar juara.
Riko Simanjuntak sukses mengantar Persija Jakarta meraih trofi juara Liga 1 2018, setelah 17 tahun Macan Kemayoran berpuasa gelar.
Terakhir Persija Jakarta meraih gelar juara pada kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia pada 2001.
Baca Juga: Satu Klub Liga Inggris Peminat Philippe Coutinho Mundur dari Persaingan
Tak hanya mengantar tim kebanggaan ibu kota meraih gelar, Riko Simanjuntak pada 2018 juga menempati posisi kedua sebagai pencetak assist terbanyak.
Pada musim 2018, Riko Simanjuntak mencetak 9 assist untuk Persija dengan berbeda satu biji dari Rizky Pora, yang berada di posisi pertama pencetak assist terbanyak.
Ketajaman yang dimiliki oleh Riko Simanjuntak tak hanya berhenti di situ.
Pada musim 2019 ia pun masih masuk dalam jajaran pencetak assist terbanyak.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | persija.id |
Komentar